Connect With Us

Macet di Bandara Soekarno-Hatta karena Reklame Raksasa Roboh

Denny Bagus Irawan | Sabtu, 3 Desember 2016 | 14:00

Reklame di Bandara Soekarno-Hatta roboh. (@TangerangNews.com 2016 / Raden Bagus Irawan)

 

TANGERANGNews.com - Hujan deras disertai angin kencang yang melanda kawasan Bandara Soekarno-Hatta membuat beberapa reklame raksasa dan sebagian besar pohon tumbang pada Sabtu (3/12/2016) siang.

Hal itu mengakibatkan arus lalu lintas di Bandara Soekarno-Hatta menjadi tersendat. "Papan reklame besar yang ada di pintu masuk  roboh. Pohon pohon juga, bahkan sejumlah alat berat juga jatuh. Ini anginnya kencang banget. Berefek lah pasti dengan kemacetan," ujar Kasubag Humas Polresta Bandara Soekarno Hatta, AKP Sutrisna ketika dikonfirmasi Sabtu (3/11/2016).

tmbang

Kejadian tersebut berlangsung sekitar 15.00 WIB. Hingga kini polisi masih melakukan proses evakuasi terhadap reklame yang ambruk tersebut.

"Macet panjang di sekitar Terminal 1 dan 2. Kami sedang berusaha mengevakuasinya," ucapnya.

Pada pukul 13.30 WIB, jalan di kedua arah dalam Kompleks Pergudangan Soewarna, baik yang menuju area perkantoran maupun yang ke arah hotel Sheraton, sama-sama dipenuhi ranting dan batang pohon yang tumbang.

tuymbang

Pengendara sepeda motor yang melintas sempat beberapa kali terkena ranting yang beterbangan. Sutrisna menambahkan pihaknya melakukan pengalihan arus lalu  akibat jatuhnya reklame ini. Itu dilakukan agar tidak terjadi penumpukan kendaraan yang mengular panjang.

"Pengendara nanti akan kami arahkan untuk memutar arah yang ada di putaran Bandara. Nanti petugas di lokasi akan memberi tahu soal pengalihan jalur ini," kata Sutrisna.

Hingga pukul pukul 15.20 WIB, hujan masih mengguyur kawasan bandara, Kota Tangerang, dan sekitarnya. Sejumlah pohon di wilayah Kota Tangerang juga ada yang tumbang, seperti pohon di kali samping Jalan Marsekal Suryadarma, setelah Jalan Perimeter Selatan Bandara Soekarno-Hatta.

 

NASIONAL
Prabowo-Gibran Ditetapkan Jadi Presiden-Wapres Terpilih, Dihadiri AMIN Tanpa Ganjar dan Mahfud

Prabowo-Gibran Ditetapkan Jadi Presiden-Wapres Terpilih, Dihadiri AMIN Tanpa Ganjar dan Mahfud

Rabu, 24 April 2024 | 12:17

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pusat resmi menetapkan pasangan Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden Terpilih 2024-2029.

KOTA TANGERANG
Begini Kondisi Plaza Shinta Cimone Tangerang Usai Sempat Ditutup

Begini Kondisi Plaza Shinta Cimone Tangerang Usai Sempat Ditutup

Kamis, 25 April 2024 | 10:34

Plaza Shinta Cimone Kota Tangerang mulai kembali beroperasi usai sempat ditutup beberapa waktu lalu.

KAB. TANGERANG
PLN Banten Jaga Keandalan Listrik Selama Raker Kernas 2024 di ICE BSD Tangerang

PLN Banten Jaga Keandalan Listrik Selama Raker Kernas 2024 di ICE BSD Tangerang

Kamis, 25 April 2024 | 09:19

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten memastikan keandalan listrik selama pembukaan Rapat Kerja Kesehatan Nasional (Raker Kesnas) di Indonesia Convention and Exhibition (ICE) Bumi Serpong Damai (BSD),

BANDARA
Imbas Erupsi Gunung, AirNav Perpanjang Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado 

Imbas Erupsi Gunung, AirNav Perpanjang Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado 

Kamis, 18 April 2024 | 15:03

Gunung Ruang di Sulawesi Utara mengalami erupsi dengan ketinggian letusan mencapai 3725 meter di atas permukaan laut pada Rabu, 17 April 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill