Connect With Us

Sinar Mas Land Kembali Raih Prestasi di Asia Pacific Property Award 2016

EYD | Senin, 18 April 2016 | 10:11

Wet Water Park garapan Sinar Mas Land mendapat pengakuan kembali dari Asia Pacific Property Award 2016 (istimewa / tangerangnews)

TANGERANG – Sinar Mas Land kembali mendapat pengakuan internasional lewat prestasi gemilang di Asia Pacific Property Awards 2016. Mereka berhasil meraih Award di tiga kategori sekaligus.

Tinta emas ditorehkan Sinar Mas Land dalam kategori Five Star Award for Leisure Architecture Category for Indonesia yang diraih melalui Go!Wet Water Adventure Project, lalu kategori Highly Commended Award for Public Service Architecture Category for Indonesia diraih melalui proyek Indonesia Convention Exhibition (ICE), dan kategori Highly Commenced Award for Developer Website Category for Indonesia diraih melalui situs www.sinarmasland.com. Asia Pacific Property Award 2016 diselenggarakan oleh International  Property Awards di Kuala Lumpur pada tanggal 8 April 2016.

Ishak Chandra, CEO Strategic Development and Services Sinar Mas Land dalam keterangan persnya, Senin (18/4) mengungkapkan, pihaknya merasa senang sekaligus bangga, karena ini adalah prestasi yang dihasilkan melalui kerja keras Sinar Mas Land dalam berinovasi dan berimprovisasi untuk memberikan masterpiece property terbaik bagi masyarakat Indonesia.

“Raihan Asia Pacific Property Award 2016 ini merupakan wujud nyata pengakuan dunia arsitek nasional dan internasional terhadap karya terbaik Sinar Mas Land dalam mengembangkan properti berkualitas,” kata dia.

Kesuksesan meraih penghargaan bergengsi di dunia properti internasional ini merupakan pencapaian keempat kalinya bagi Sinar Mas Land setelah pada 2012 berhasil meraih Asia Pacific Property Award untuk kategori Office Development, lalu 2013 meraih Five Star Best Office Development Indonesia melalui Primavera of Foresta BSD City, dan berjaya pada 2015 dengan meraih penghargaan dalam 4 kategori sekaligus, yakni Residential Development (Cluster de Brassia), Retail Development (The Breeze Lifestyle Center), Development Marketing (Building a Stronger Image for Sinar Mas Land) dan kategori Developer Website (www.sinarmasland.com).

Pengakuan Internasional untuk Go!Wet Water Park

Go!Wet Water Park merupakan wahana air persembahan Sinar Mas Land yang dikembangkan di atas lahan seluas 7,5 Ha di timur Jakarta, tepatnya Grand Wisata. Go!Wet Water Park dirancang khusus untuk menjadi water park terbaik di tanah air dengan waterslide yang didesain langsung oleh Whitewater, International Water Park Consultant dari Kanada dan dilengkapi berbagai arena bermain premium bagi keluarga. Wahana air ini memiliki fasilitas lengkap mulai dari toko merchandise, cafe, hingga balai pertemuan untuk gathering.

Akses tol langsung yang menghubungkan Grand Wisata dengan Jakarta membuat lokasi Go!Wet Water Park mudah dijangkau. Taman bermain penuh dengan wahana permainan air ini menghadirkan safeguard (penjaga wahana) yang dilatih khusus oleh marinir untuk menjaga serta mengawasi anak-anak yang bermain air, sehingga membuat para orang tua tidak perlu khawatir dengan keselamatan buah hatinya.

Ishak Chandra menjelaskan lebih dalam, ”Go!Wet Water Park dibuka sejak setahun lalu, tepatnya 9 Februari 2015, dan kini telah berhasil meraih penghargaan internasional sekelas Asia Pacific Property Awards 2016 lewat kategori Five Star Award for Leisure Architecture Category for Indonesia.

“Ini menggambarkan betapa seriusnya kita mengembangkan wahana bermain air yang kreatif sekaligus inovatif bagi masyarakat dan keluarga di Indonesia,” tambah dia.

Asia Pacific Property Award merupakan kompetisi yang diselenggarakan untuk berbagai kategori pengembangan properti di negara-negara di kawasan Asia Pacific. Seleksi ketat untuk menentukan pemenang dilakukan oleh 53 juri dari berbagai negara. Kriteria penilaian meliputi Overview (bagaimana solusi yang diambil dalam mengatasi tantangan situasi yang dihadapi dalam desain), Kualitas meliputi arsitektur, finishing, fungsi, lighting, serta aspek safety, security, dan sustainability (feature pendukung, metoda penggunaan inovative technology, pengukuran efisiensi energi, eco friendly termasuk light, climate control, water recycling, conservation). Selain itu, yang tak luput diperhitungkan adalah aspek Marketing dan Kualitas Presentasi.

OPINI
Ramadan Bulan Ampunan, Utang Pinjol Malah Bertebaran

Ramadan Bulan Ampunan, Utang Pinjol Malah Bertebaran

Rabu, 20 Maret 2024 | 15:57

Ramadan adalah bulan suci yang identik dengan ampunan dan bulan penuh ketakwaan. Namun, nyatanya hal ini tidak menjadikan pelaku kemaksiatan berkurang. Salah satu kemaksiatan yang semakin marak adalah pinjaman online atau pinjol.

BISNIS
Bank bjb Siapkan Uang Tunai Rp12,5 Triliun Sambut Lebaran 2024, Sediakan Layanan Penukaran Terpadu

Bank bjb Siapkan Uang Tunai Rp12,5 Triliun Sambut Lebaran 2024, Sediakan Layanan Penukaran Terpadu

Rabu, 27 Maret 2024 | 16:44

Bank bjb memperkirakan secara musiman kebutuhan likuiditas masyarakat, terutama uang tunai meningkat pada bulan Ramadan apalagi menjelang Idul Fitri 1445 H/2024.

SPORT
Tangerang Lawan Tangerang, Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persita vs Dewa United 

Tangerang Lawan Tangerang, Prediksi Skor dan Susunan Pemain Persita vs Dewa United 

Selasa, 26 Maret 2024 | 14:31

Pekan ke-30 BRI Liga 1 musim 2023/2024 akan menyajikan pertandingan antara dua tim yang sama-sama bermarkas di Tangerang, yakni Persita melawan Dewa United.

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill