TangerangNews.com

HUT FSPMI Ke-13, Caleg Buruh Tebar Pesona

Jangkar | Minggu, 3 November 2013 | 18:04 | Dibaca : 2064


HUT FSPMI ke-13 (Jangkar / TangerangNews)



TANGERANG-HUT Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia Tangerang Raya (FSPMI) ke-13 diperingati di lapangan sepak bola, Desa Saga, Kecamatan Balaraja. Minggu (3/11/2013). Pantauan di lokasi, HUT FSPMI diisi dengan berbagai kegiatan. Orasi politik tak kalah semarak.

Caleg dari buruh pun terlihat hadir pada kegiatan tersebut. Caleg yang hadir tersebut yakni asal PKS seperti M. Rasukan Caleg DPRD Kabupaten Tangerang, Riden Hatam Azim Caleg DPRD Provinsi Banten dan Indra Caleg DPR RI. Hadir pada kegiatan tersebut yakni Ahmad Supriyadi Caleg asal PDIP untuk DPRD Kabupaten Tangerang.

Indra yang kini menjadi anggota DPR RI mendesak agar buruh memilih caleg asal buruh. "Pilihlah Caleg asal buruh, menangkan caleg buruh," ujarnya dalam orasi politiknya.

Menurut Idra, semestinya buruh bisa bersatu mendukung caleg asal serikat buruh masing-masing. "Pilihlah aktivis buruh agar aspirasi buruh dipedulikan," kata Indra.

Sementara, Ketua FSPMI Tangerang Raya Riden Hatam Aziz mengatakan, HUT FSPMI meruapakan ajang koordinasi dan konsolidasi internal. "Kami akan terus menyuarakan agar kenaikan UMK buruh di Tangerang 50 persen," tegasnya.