TangerangNews.com

Pabrik Mie di Balaraja Tangerang Terbakar

Jangkar | Rabu, 11 Juni 2014 | 21:50 | Dibaca : 3135


Pabrik Mie di Balaraja Tangerang Terbakar (Jangkar / TangerangNews)



TANGERANG-Sebuah pabrik yang memproduksi mie, milik PT Unggul Mie Sindo Utama, Desa Cangkudu, Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang, Rabu (11/6/2014) terbakar.

Api mulai terlihat menjelang Magrib, sekitar pukul 17.33 WIB. Warga terlihat berkerumun bersama beberapa kendaraan pemadam kebakaran yang mencoba memadamkan api pada pabrik mie tersebut.

Informasi yang berhasil dihimpun, percikan api  berawal dari salah satu ruangan penyimpanan BBM jenis solar. Kemudian secara cepat menyambar ruangan tempat meninapnya  karyawan dan ruang produksi.

"Apinya cukup besar dan cepat," ujar Endang, salah satu karyawan.

Menurut  Endang, api kemudian secara cepat menyambar dan dirinya beserta rekannya  keluar dan menyelamatkan diri. "Cukup membuat fanik," ungkapnya.

Madroji, salah satu warga Cangkudu mengatakan, warga di sekitar penasaran melihat gumpalan asap dan bau yang menyengat.

"Pas di lihat ternyata pabrik mie kebakaran," katanya.

Pantauan di lokasi, terdapat lima mobil pemdam kebakaran dikerahkan Dinas Penanggulangan Bencana dan Kebakaran Kabupaten Tangerang. Namun, kobaran api di lokasi tersebut susah ditaklukkan. Tidak ada korban jiwa, dan penyebab kebakaran masih didalami pihak kepolisian dari Polresta Tangerang.