TangerangNews.com

Pabrik Mie Instan di Tangerang terbakar

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 19 Januari 2017 | 20:00 | Dibaca : 20814


Kebakaran Pabrik Mie Instan di Kota Tangerang. (@tangerangnews 2017 / Rusdy)


 

TANGERANGNews.com-Pabrik produksi mie instan, PT Olgafood di Jalan Industri 2 Blok H No 14, Kelurahan Pasir Jaya, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang, ludes terbakar, Kamis (19/1/2017) sore.

 

 

Berdasarkan keterangan satpam pabrik, Edi Irawan, dirinya melihat kepulan asap dari dalam gudang sekitar pukul 17.30 WIB. Bersama karyawan, dia berusaha menyiram asap . Namun timbul api dari dalam gudang tersebut. 

 

“Kemungkinan akibat korsleting listrik. Api semakin besar, jadi susah dipadamkan,” katanya.

 

 

Dengan cepat, api membakar barang-barang yang mudah terbakar dan merembet ke bangunan pabrik. Seluruh karyawan pun menyelamakan diri lari ke luar pabrik. “Semua karyawan berjumlah 75 orang berhasil keluar semua, tapi barang-barang ludes,” kata Edi.

 

 

 

Sebanyak lima unit mobil Damkar dari Kota Tangerang terjun ke lokasi untuk memadamkan api. Saat ini di lokasi masih diamankan dari Petugas Kepolisian Polsek Jatiuwung dan Koramil 18/Jatiuwung.