TangerangNews.com

Asda 1 Banten Sebut Artpreneur SMAN 8 Kabupaten Tangerang Latih Siswa Bermental Wirausaha

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 13 Februari 2023 | 16:46 | Dibaca : 240


Asisten Pemerintah Sekretariat Daerah (Asda 1) Provinsi Banten Komarudin hadiri Pentas Seni dan Bazar di SMAN 8 Kabupaten Tangerang pada Senin, 13 Februari 2023. (@TangerangNews / Fahrul Dwi Putra)


TANGERANGNEWS.com-Pentas Seni dan Bazar yang berlangsung di SMAN 8 Kabupaten tangerang pada Senin, 13 Februari 2023 berlangsung meriah. 

Acara ini bertujuan untuk mendidik nilai-nilai kewirausahaan dan kreativitas siswa agar memiliki pola pikir tidak hanya fokus pada satu karir atau profesi, namun bisa berwirausaha dan bahkan membuka lapangan kerja dari usahanya tersebut. 

Asisten Pemerintah Sekretariat Daerah (Asda 1) Provinsi Banten Komarudin yang turut hadir mendukung kegiatan tersebut.

Menurutnya perkembangan era mendorong masyarakat untuk berpikir kreatif dan inovatif. Maka, dengan berwirausaha melatih pola pikir agar tidak menjadi mental pekerja, tetapi membuka lapangan kerja.

"Pemerintah provinsi sangat mendukung acara-acara seperti ini. Lomba-lomba, pentas seni dan lainnya, silahkan adakan dan undang SMA se-kabupaten Tangerang di sini," ujarnya.

Konsep acara mengharuskan siswa kelas XII untuk menawarkan kreativitas berdagangnya dan diisi hiburan pentas seni oleh siswa kelas X & XI.

Acara yang berlangsung sejak pagi sampai pukul 15.00 WIB ini turut juga dimeriahkan Band Haru Biru sebagai penghibur.