TangerangNews.com

Ibu Asal Tangerang Kaget Bobot Tas Sekolah Anaknya Capai 6 Kg

Fahrul Dwi Putra | Sabtu, 9 September 2023 | 19:32 | Dibaca : 506


Tangkapan layar video akun TikTok menampilkan bobot tas sekolah anak SD mencapai 6 kilogram (@TangerangNews / Istimewa )


TANGERANGNEWS.com- Beredar video di media sosial yang memperlihatkan seorang ibu asal Tangerang sengaja menimbang tas sekolah milik anaknya.

Hasilnya, ternyata selama ini anaknya yang masih duduk di bangku kelas 3 SD membawa tas dengan bobot sebesar 6 kilogram.

Dalam video yang diunggah oleh akun TikTok @lala_yanti pada 5 September 2023, terlihat sebuah tas berisikan buku-buku dan peralatan sekolah diukur beratnya menggunakan timbangan gantung digital dengan hasil yang menunjukkan tas tersebut memiliki bobo sebesar 6 kilogram.

Sebelumnya, ibu asal Tangerang itu pun pernah menimbang bobot tas sekolah anaknya yang masih kelas 1 SD dengan berat mencapai 3 kilogram pada 31 Agustus 2023, lalu.

Padahal, bobot tas tersebut hanya berasal dari buku dan peralatan sekolah belum termasuk bekal maupun alat-alat lainnya.

"Besok coba timbang tasnya kakaknya yang sekolah SMP sama kakaknya sekolah SMK, coba ada berapa kilo penasaran," tulis akun @lala_yanti dikutip Minggu, 10 September 2023.

Unggahan tersebut pun menuai beragam reaksi dari warganet. Para warganet menilai bobot tas sekolah tingkat dasar cenderung lebih berat daripada tingkat menengah pertama dan atas.

"pantes aku pendek, dulu bawannya 1 mapel buku cetak, lks, buku catatan, buku pr, buku latihan. 1 hari 4 mapel," komentar akun @misniatirahma.

"Aku juga kek gini duluuu sekarang skoliosiiiiisss," komentar akun @cipsss20.

"waktu itu tas gw sampe putus. Pas ditimbang 12 kg, bawa buku paket 8 sama buku pelajaran 9," timpal akun @rakha_aryn.

Sebagai informasi, berat badan ideal anak usia sekolah dasar berada di kisaran 20 hingga 29 kilogram. Menurut residen Kedokteran Olahraga dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia dr.Sophia Benedicta, anak-anak tidak disarankan mengangkat beban yang terlalu berat lantaran dapat menganggu lempeng pertumbuhan tulang anak.