TANGERANGNEWS.com- Persita Tangerang kembali membawa pulang kemenangan dari laga tandang pada pekan ke-16 BRI Super League 2025/2026.
Bertanding di Stadion Manahan, Solo, Minggu, 4 Januari 2026, sore. Pendekar Cisadane menaklukkan tuan rumah Persis Solo dengan skor 3-1.
Kemenangan Persita ditentukan sejak babak pertama. Tim tamu tampil agresif dan efektif dalam memanfaatkan peluang.
Gol pembuka tercipta cepat pada menit ke-5 melalui Matheus Alves yang menanduk bola hasil umpan Aleksa Andrejic. Gol tersebut menjadi gol perdana Alves pada musim ini.
Tekanan Persita berlanjut dan kembali membuahkan hasil sembilan menit kemudian. Aleksa Andrejic mencatatkan namanya di papan skor lewat sepakan melengkung yang tak mampu dijangkau kiper Persis, Gianluca Pandeynuwu, sekaligus membawa Persita unggul 2-0.
Persis Solo sempat mencoba merespons melalui sejumlah peluang, termasuk upaya Hokky Caraka dari sisi kanan yang masih melambung di atas mistar.
Tuan rumah sempat memperkecil ketertinggalan lewat gol Kodai Tanaka pada menit ke-28, namun gol tersebut dianulir wasit setelah tinjauan VAR karena posisi offside.
Menjelang turun minum, Persita kembali menambah keunggulan. Aleksa memanfaatkan bola liar di kotak penalti untuk mencetak gol keduanya sekaligus menutup babak pertama dengan skor 3-0.
Memasuki babak kedua, Persita bermain lebih tenang dan menurunkan tempo. Persis Solo akhirnya mampu memperkecil kedudukan pada menit ke-62 melalui Gervane Kastaneer.
Eksekusi penalti Kastaneer sempat ditepis kiper Igor Rodrigues, namun bola muntah berhasil disambar kembali menjadi gol.
Hingga laga berakhir, skor 3-1 tetap bertahan untuk keunggulan Persita. Pertandingan sempat terhenti di menit-menit akhir akibat flare yang dinyalakan suporter tuan rumah sehingga mengganggu jarak pandang di Stadion Manahan.
Pelatih Persita Carlos Pena menilai akurasi dan penguasaan jalannya pertandingan menjadi faktor utama kemenangan timnya.
“Kami memulai pertandingan dengan sangat baik, bermain dengan konsentrasi penuh dan sangat klinis dalam memanfaatkan peluang. Kami bisa membuka keunggulan lewat Matheus, setelah itu Aleksa memiliki akurasi saat dia punya peluang” ujar Coach Pena.
Menurut Pena, meski Persis mampu mencetak satu gol di babak kedua, Persita tetap mampu menjaga kontrol permainan.
“Tim bertahan dengan baik, kami bisa mengatur tempo permainan. Tentu anda datang kesini harus bertahan dan menderita dalam beberapa momen. Tapi tim menunjukkan karakter yang bagus dan juga jawaban yang baik. Dan menunjukkan konsistensi hingga akhir laga,” paparnya.
Pena menegaskan fokus tim kini langsung tertuju pada laga berikutnya.
“Kami memikirkan satu demi satu laga, kami bekerja keras. Ini adalah jalan untuk terus melanjutkannya. Kami selalu bersama-sama dalam menyerang dan bertahan.”
Tambahan tiga poin ini membuat Persita kokoh di peringkat kelima klasemen sementara dengan 28 poin dari 16 pertandingan.
Hasil tersebut juga memperpanjang tren positif Persita menjadi tiga kemenangan beruntun. Pada laga terakhir paruh pertama musim, Pendekar Cisadane dijadwalkan menjamu Borneo FC di Indomilk Arena, Jumat, 9 Januari 2026.