Jumat, 17 Mei 2024

Blower Kapal Mufida Terbakar, Penumpang Panik

( / )


BANTEN
- Kapal Motor Penumpang (KMP) Mufida yang biasa melayani penyeberangan Merak –Bakauheni mengalami kebakaran di bagain mesin blower kapal saat akan melakukan sandar di Pelabuhan Merak, Rabu (22/02). Meski berhasil dipadamkan, peristiwa kebakaran ini sempat membuat panik para penumpang. 

Dari informasi yang dihimpun, KMP Mufida yang membawa sebanyak 50 penumpang dan lebih dari 20 kendaraan ini berangkat dari Pelabuhan Bakauheni sekitar pukul 09.00 wib. Namun saat akan melakukan sandar di Dermaga I Pelabuhan Merak, sekitar pukul 10.30 wib, mesin blower kapal milik PT Jembatan Laut Ferry ini terbakar dan menimbulkan asap tebal.
Sontak saja, asap tebal itu membuat panik ratusan penumpang. Bahkan sebagian penumpang juga sudah menggunakan jaket pelampung dan sebagaian anak buah kapal (ABK) telah bersiap-siap untuk mengevakusi para penumpang.

Namun, tidak lama kepanikan terjadi, api yang membakar mesin blower tersebut akhirnya berhasil dipadamkan setelah ABK yang bertugas berusaha memadamkan api, dengan alat pemadam api yang tersedia didalam kapal.

Salah seorang penumpang, Sardi, 35, mengaku dirinya sempat naik keatas kapal setelah melihat asap tebal. Saat itu dirinya melihat petugas yang tengah berusaha memadamkan api. “ABK akhirnya berhasil memadamkan sebelum api menjalar dan membakar mesih lainya,” terangnya. (FUA) 
Tags