TANGERANGNEWS.com — Bagi para pelaku usaha yang ingin membawa bisnisnya naik kelas, Pesta Wirausaha TDA Tangerang Raya 2026 menjadi ajang yang sayang untuk dilewatkan.
Event pengusaha berskala nasional ini akan mempertemukan ribuan pelaku usaha dari berbagai sektor dalam satu wadah kolaborasi dan pengembangan bisnis. Acaranya berlangsung selama dua hari, Jumat–Sabtu, 30–31 Januari 2026 bertempat di Open Door, Alam Sutera.
Event Director Pesta Wirausaha Tangerang Raya Heri Koesnadi mengatakan, Pesta Wirausaha dirancang sebagai ruang belajar, berbagi, dan membangun jejaring bagi pengusaha yang ingin meningkatkan skala dan kualitas usahanya.
“Kalau mau bisnis naik kelas, pengusaha perlu memperluas wawasan, memperkuat jejaring, dan menyusun strategi yang tepat. Semua itu bisa didapatkan di Pesta Wirausaha TDA,” ujar Heri.
Dengan menghadirkan berbagai sesi inspiratif dan ruang kolaborasi, Pesta Wirausaha TDA Tangerang Raya 2026 dapat menjadi katalis pertumbuhan bisnis serta memperkuat ekosistem kewirausahaan, khususnya di wilayah Tangerang Raya dan sekitarnya.
Salah satu agenda utama Pesta Wirausaha Tangerang Raya 2026 adalah Meet The CEO. Sesi berbagi langsung bersama para pemimpin bisnis yang telah melewati berbagai fase jatuh dan bangun dalam membangun usaha.
Beberapa tokoh antara lain Eko Desri, Presiden Direktur PT Idea Indonesia Tbk sekaligus Presiden TDA 8.0; Richard Theodore, CEO & Founder Sambal Bakar Indonesia; Ryan Bardi, Founder BARDI Smart Home; Ria Andriana, CEO Street Sushi; Yoseph Stephen, CEO Accurate; serta Muhammad Hadiyatullah, CEO Brighty.
Ketua TDA Tangerang Raya Hendy Windardy menambahkan, mengusung tema “The Milestone Journey: Menyusun Harapan, Menyiapkan Perjalanan”, Pesta Wirausaha Tangerang Raya 2026 mengajak para pengusaha untuk merefleksikan perjalanan bisnis yang telah dilalui, sekaligus menyiapkan langkah strategis menuju fase pertumbuhan berikutnya.
Menurutnya, tema tersebut merepresentasikan fase-fase penting dalam dunia usaha, mulai dari merintis, bertahan di tengah tantangan, hingga bertumbuh secara berkelanjutan.
“Melalui rangkaian acara kami ingin membantu pengusaha memahami posisi bisnisnya saat ini dan menyiapkan roadmap agar siap menghadapi peluang dan tantangan di tahun 2026,” jelasnya.