Kamis, 2 Mei 2024

Perampok Bertopeng Lumpuhkan Gudang Spare Part

ilustrasi senpi(tangerangnews / tangerangnews)

 
TANGERANGNEWS-Enam pelaku perampokan bertopeng berhasil melumpuhkan pabrik sekaligus gudang tembaga dan spare part mobil yang berlokasi di Jalan Raya Legok, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Jumat (6/2) siang. Dalam aksinya para pelaku juga menyekap empat orang pegawai pabrik tersebut serta membawa hasil rampokannya senilai  Rp12 juta dan satu unit mobil.
 
Keempat pegawai yang disekap di dalam mess perusahaan CV Jaya Utama itu adalah Faisal,26, Iroh,24, Budi,17, dan Dani,16. Menurut Faisal, pelaku perampokan berjumlah enam orang dengan dipersenjatai golok. Mereka masuk dengan cara melompat pagar setinggi 3 meter. Setelah masuk kedalam pabrik, para pelaku yang mengenakan topeng itu langsung ke kamar Faisal melalui jendela kamar.
 
“Mereka lalu melumpuhkan istri saya (Iroh) yang sedang tertidur, sedangkan saya sudah tidak dapat berbuat banyak karena pelaku memukul saya dengan gagang golok,” ujarnya. Setelah Faisal dan Iroh dilumpuhkan, dua orang pekerja lainnya yang berdekatan dengan mess yakni Budi dan Dani juga dimasukan ke dalam mess untuk disekap.
 
 
Usai melumpuhkan karyawan pabrik milik Alden tersebut, pelaku kemudian masuk
kedalam gudang yang memang dalam keadaan sepi. Kemudian mereka mengacak-ngacak pabrik. Karena tidak mendapatkan uang tunai mereka kemudian menggasak timah dan tembaga dengan total kerugian yang dialami pabrik tersebut hingga Rp12 juta.
 
Kapolsek Kelapa Dua, AKP Ojo Ruslani mengatakan, setelah mendapat laporan dan ciri-ciri pelaku serta kendaraan yang digunakan pelaku. Pihaknya langsung berhasil menangkap dua dari enam pelaku ini berdasarkan keterangan saksi-saksi dilapangan yang melihat ciri-ciri mobil yang digunakan pelaku. “Kami lalu mendatangi dua rumah pelaku, yakni Abdul Aziz dan Asep Saefudin di daerah Cibogo, Kelapa Dua. Seusai merampok mereka memang pulang ke rumahnya,” katanya.(dira)

Tags