Jumat, 17 Mei 2024

Realisasi Investasi di Kabupaten Tangerang Capai Rp6,8 Triliun, Terbesar Sejak 3 Tahun Terakhir

Kepala DPMPTSP Kabupaten Tangerang Soma Atmaja menandatangani kerjasama Gerai Pelayanan Publik dengan Mal Ciputra, Rabu 10 Mei 2023.(@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Target investasi Kabupaten Tangerang yang terealisasi sebesar 30,4 persen atau sebesar Rp6,8 Triliun pada triwulan pertama 2023.

"Target dari Provinsi Banten untuk Kabupaten Tangerang senilai Rp22,5 triliun, yang terealisasi Rp6,8 triliun," ucap Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Tangerang Soma Atmaja kepada Tangerangnews.com, Kamis 11 Mei 2023.

Soma mengatakan, triwulan ini adalah hasil tertinggi selama 3 tahun terakhir untuk Kabupaten Tangerang.

Pihaknya, juga terus berusaha meningkatkan investasi di Kabupaten Tangerang dari berbagai bidang.

Dengan begitu, nantinya Kabupaten Tangerang terus maju ke depan di Provinsi Banten.

"Kami terus berusaha untuk menjadikan kabupaten Tangerang menjadi nomor satu di Provinsi Banten,"pungkasnya.

Tags Berita Kabupaten Tangerang Investasi Investor Kabupaten Tangerang Pemkab Tangerang