TANGERANG-Kanit Reskrim Polsek Ciledug AKP Paryanto mengatakan bahwa koban pembunuhan dan perampokan Mathias Lampole, 41, adalah anak angkat dari Staff Senior Bank DKI cabang Harmoni Jakarta, Cecep Suparman.
“Jabatan Cecep itu staff senior, bukan direktur utama atau kepala cabang, seperti yang diberitakan di media. Keluarga minta diklarifikasi terkait hal ini,” katanya, Rabu (15/6).
Paryanto menjelaskan, Mathias ini sudah lama ikut dengan Cecep untuk bekerja. Cecep sendiri sudah menanggapnmya sebagai anak angkat. “Mathias tinggal bersama keluarga Cecep. Dia bekerja sebagai pembantu di rumah,” ungkapnya.
Paryanto mengaku masih menyelidiki motif pembunuhan tersebut. Pihaknya juga belum menemukan bukti yang mengarah kepada pelaku. “Kita masih memeriksa seluruh keluarga korban. Belum kita ketahui motifnya, kita mengalami kesulitan karena tidak ada saksi yang melihat korban pergi dengan siapa.sebelum dia tewas,” katanya.
Seperti diketahui, Mathias ditemukan tewas di kamarnya di Jalan Kedaung Raya No. 12, RT 2/2, Komplek Larangan Indah, Kelurahan Larangan Indah, Kecamatan Larangan, pada Minggu (12/6). Mathias tewas dengan luka akibat pukulan benda tumpul di kepala belakang dan luka tusukan di perut. Selain itu, barang milik korban juga hilang, seperti spedea motor, HP dan dompet. Polisi menduga, Mathias dibunuh oleh teman dekatnya.(RAZ)
Tags