Kamis, 29 Januari 2026

HUT ke-26 , Pokja WHTR Gelar Donor Darah dan Beri Perlindungan BPJS untuk Wartawan

Penyerahan BPJS Ketenagakerjaan berupa Jaminan Kecelakaan Kerja dan Jaminan Kematian untuk wartawan dalam rangka HUT ke-26 Pokja Wartawan Harian Tangerang Raya, Kamis 29 Januari 2026.(@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Kelompok Kerja Wartawan Harian Tangerang Raya (Pokja WHTR) merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-26 dengan sejumlah kegiatan sosial di Kantor Sekretariat, Babakan, Kota Tangerang, Kamis 29 Januari 2026.

Kegiatan tersebut meliputi donor darah yang diikuti 22 peserta. Setelah melalui proses skrining, terkumpul 16 kantong darah yang disalurkan melalui PMI Kota Tangerang.

Perayaan juga diisi dengan penyerahan simbolis kartu kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan kepada anggota Pokja WHTR, meliputi Jaminan Kecelakaan Kerja dan Jaminan Kematian.

Wali Kota Tangerang Sachrudin yang hadir langsung dalam kegiatan tersebut, mengapresiasi peran Pokja WHTR selama 26 tahun dalam menyampaikan informasi yang akurat kepada masyarakat.

“Selamat ulang tahun ke-26 untuk Pokja WHTR. Semoga semakin solid, kompak, dan profesional. Media memiliki peran penting dalam pentahelix pembangunan, pemerintah tidak bisa bekerja sendiri tanpa dukungan media,” ujarnya.

Ia juga menekankan pentingnya peran wartawan dalam menyampaikan informasi kebencanaan, seperti penanganan banjir dan infrastruktur, agar tidak terjadi kesimpangsiuran di masyarakat.

Ketua PMI Kota Tangerang Oman Jumansyah menyatakan dukungannya terhadap kegiatan kemanusiaan yang dilakukan Pokja WHTR.

Sementara Kabid Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan, Indra Gunawan, menyebut perlindungan jaminan sosial sangat penting bagi pekerja informal, termasuk wartawan.

Ketua Pokja WHTR, Mus Mulyadi, mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung terselenggaranya rangkaian kegiatan HUT ke-26 tersebut.

“Kami berharap Pokja WHTR terus berkontribusi positif, tidak hanya dalam dunia jurnalistik, tetapi juga kegiatan sosial dan kemanusiaan,” pungkasnya.

Tags