TANGERANG-Rombongan siswa dan siswi Sekolah Dasar (SD) Tunas Muda International School dari Kedoya, Jakarta Barat, menyambangi PDAM Tirta Benteng (TB) Kota Tangerang, Rabu (7/2). Para siswa ini belajar cara pengolahan air bersih dari Sungai Cisadane.
Guru Kelas SD Tunas Muda International School Irma Sintauli mengatakan, ada sebanyak 32 siswa kelas 5 SD yang mengikuti pembelajaran di PDAM TB. Kegiatan tersebut menurutnya bertujuan agar para siswa dapat mengetahui bagaimana proses pengolahan air bersih dan pentingnya menjaga sumber air besih tersebut.
“Belajar tentang air bersih bagus sekali untuk mengedukasi siswa. mMereka juga belajar agar tidak mencemari sungai yang merupakan sumber air PDAM. Nantinya siswa diharuskan membuat laporan dan mempresentasikannya terkait pelajaran di PDAM,” ungkapnya.
Irma mengaku menjadikan PDAM TB sebagai tempat belajar siswa karena informasi dari website-nya. “Sebelumnya kita cari di internet dan mendapatkan website PDAM TB. Dari informasi yang kita dapat, PDAM TB terbuka untuk belajar para siswa. Mudah-mudahan banyak sekolah yang belajar di sini,” terangnya.
Sementara itu, Humas PDAM TB Kota Tangerang Ichsan Sodikin menyambut baik kedatangan para siswa dan guru SD Tunas Muda International School. Dalam kesempatan tersebut, pihaknya memberikan pengenalan langsung kepada siswa terkait proses pengolahan air baku menjadi air besih.
“Hal ini bukan yang pertama kali. Sebelumnya sudah ada beebrapa sekolah yang belajar air besih di PDAM. Selain member pengenalan, kita juga menghimbau agar para siswa ini menjaga dan melesetarikan sumber air,” ujarnya.(RAZ)
Tags