Senin, 19 Mei 2025

Mayday, Polisi Tangerang Kerahkan 900 Personel

Kapolres Kota Tangerang Wahyu Widada(tangerangnews / dira)

 

TANGERANG
-Guna mengantisipasi jalannya aksi demonstrasi untuk memperingati hari buruh 1 Mei mendatang, petugas Polres Metro Tangerang mengerahkan 900 personelnya untuk berjaga-jaga.


"900 personel itu, akan ditambah 400 personel  dari Polda Metro Jaya . Jadi sekitar 1400 personel. Jumlah tersebut akan kami sebar di semua titik rawan yang menjadi pusat pertemuan buruh," kata Kapolres Metro Tangerang, Kombes Pol  Wahyu Widada, Kamis (25/04).


Selain itu, katanya, mereka juga akan ditempatkan di daerah-daerah obyek vital seperti jalan menuju masuk tol dan sekitar Bandara Soekarno-Hatta yang biasanya menjadi sasaran buruh dalam  melampiaskan tuntutannya.

"Ini merupakan program tetap (Protap) keamanan yang patut kami lakukan,"katanya.

Karenanya, kata dia, dalam meningkatkan keamanan itu, pihaknya juga telah berkoordinasi dengan Polrestro Bandara Soekarno-Hatta.

"Kami sudah berkoordinasi dengan Polrestro Bandara untuk melakukan keamanan bersama di Pintu MI atau gerbang Bandara," kata dia.

Sedangkan titik rawan lainnya yang menjadi pusat pertermuan buruh, diantaranya, lapangan Tanah Merah (Batuceper), Pertigaan Jatiuwung dan  akses masuk Tol Tangerang-Jakarta.

Ditanya soal kemungkinan adanya sweeping ke perusahaan-perusahaan, Kapolrestro mengatakan, apabila sweeping itu hanya untuk sosialisasi dan tidak memaksakan kehendak kepada buruh lainnya agar tidak bekerja, tidak masalah.

 Namun, jika sampai ada paksaan, pihaknya akan menindak.

 "Kami akan terus melakukan pengawalan terhadap pergerakan buruh," tandasnya. (DRA)
 
Tags