Sabtu, 10 Januari 2026

BGN Akui MBG Bikin Stok Susu UHT di Minimarket Menipis

Ilustrasi susu UHT (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Ketersediaan susu UHT di sejumlah minimarket dilaporkan menipis dalam beberapa hari terakhir. Di beberapa lokasi, rak susu tampak kosong, bahkan ada gerai yang membatasi jumlah pembelian untuk jenis susu tertentu. Kondisi ini ramai dibicarakan warganet di media sosial.

Sebagian warganet mengaitkan situasi tersebut dengan kembali berjalannya program makan bergizi gratis sejak aktivitas sekolah dimulai pada 6 Januari 2026. 

Dugaan itu mencuat setelah muncul sejumlah unggahan yang menyebut adanya pembelian susu dalam jumlah besar.

“Di supermarket dekat rumah saya tanya kasir kenapa susu varian plain/full milk 1 literan kosong? Karena habis diborong SPPG,” timpal salah satu warganet di X, dikutip dari detikcom Kamis, 8 Januari 2026.

Unggahan serupa juga dilontarkan dari pengguna lain yang mengaku melihat pembelian susu UHT dalam jumlah banyak di sebuah supermarket.

“Tadi di Super**** deket rumah ada ngeborong susu UHT 1 liter pas dibawa ke parkiran, masuk ke mobil SPPG,” sebut warganet tersebut.

Menanggapi hal itu, Wakil Badan Gizi Nasional (BGN) Nanik Sudaryati Deyang tidak menampik bahwa kebutuhan susu memang meningkat. Ia menyebut, permintaan dalam jumlah besar merupakan konsekuensi dari program pemenuhan gizi yang tengah berjalan.

“Susunya memang banyak kan kebutuhannya banyak, ini lagi dibangun terus pabrik-pabrik baru,” beber Nanik. 

Namun demikian, Nanik belum menjelaskan lebih jauh apakah pemerintah akan melakukan koordinasi khusus dengan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) maupun produsen untuk menjaga pasokan susu di pasaran agar tidak terganggu.

Ia hanya menambahkan, pemerintah saat ini juga tengah memperkuat sektor hulu guna mendukung ketersediaan bahan baku. “Pemerintah kan sekarang lagi bangun 500 peternakan ya,” pungkasnya.

Tags Dapur MBG Tangerang Makan Bergizi Gratis Makan Siang Gratis Tangerang