Senin, 3 November 2025

Persita Imbang 1-1 Lawan Bhayangkara, Carlos Pena Protes Keputusan Wasit

Pelatih Persita Carlos Pena.(@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Tangerang berhasil memperpanjang catatan positifnya menjadi delapan laga tak terkalahkan setelah bermain imbang 1-1 melawan tuan rumah Bhayangkara Presisi Lampung FC di Stadion Sumpah Pemuda, Sabtu 1 November 2025, sore.

Meski demikian, hasil positif ini diwarnai kritik keras dari Pelatih Carlos Pena yang menyoroti kepemimpinan wasit di lapangan.

Pena secara spesifik menyorot insiden di babak pertama yang dinilainya seharusnya berbuah kartu merah, terutama tekel berbahaya yang dialami oleh pemain andalannya, Rayco Rodriguez.

"Seharusnya ada insiden yang berbuah kartu merah dan juga tekel berbahaya kepada Rayco Rodriguez. Tapi wasit melihat VAR dan hanya memberi kartu kuning,” ujar Pena dengan nada kecewa.

Pelatih asal Spanyol ini menilai, meskipun pertandingan berjalan intens dan menarik bagi penonton, keputusan wasit telah merugikan timnya.

Terlepas dari keputusan kontroversial wasit, Pena memberikan apresiasi tinggi terhadap mentalitas dan kerja keras yang ditunjukkan skuat Pendekar Cisadane.

"Karena para pemain saya memiliki mentalitas yang kuat, mereka lapar, mereka rendah hati. Semuanya bekerja keras dari pemain starter dan juga pemain pengganti,” papar Pena.

Pena menyadari laga tersebut memang sulit, mengingat Bhayangkara FC memiliki pertahanan yang solid dan baru kebobolan lima gol di liga. Ditambah kondisi lapangan yang sulit, penampilan Persita membuktikan kekuatan mental timnya.

Hasil imbang ini menempatkan Persita di posisi keempat klasemen sementara dengan koleksi 18 poin. Pena berharap rekor tak terkalahkan ini bisa terus dijaga dengan menjaga "rasa lapar" dari skuatnya.

"Ini menjadi contoh untuk apa yang akan kita lakukan. Kami akan mempersiapkan laga selanjutnya melawan PSBS Biak dan laga penting bagi kami setelah ini. Kami akan menghadapi laga dengan cara yang sama,” pungkasnya.

Persita dijadwalkan akan bertandang ke markas PSBS Biak dalam lanjutan pekan ke-12 BRI Super League 2025/26, yang akan digelar di Stadion Maguwoharjo pada 6 November 2025 mendatang.

Tags