Senin, 6 Mei 2024

Tiga Kecamatan di Tangsel Rawan DBD

( / )

TANGERANGNEWS- Tiga Kecamatan di Kota Tangsel merupakan daerah rawan demam berdarah dengue (DBD), yakni Kecamatan Pondok Aren, Pamulang dan Kecamatan Ciputat. Menurut Kepala Dinas kesehatan Kota Tangsel Dadang, Selasa (13/10) mengatakan wilayah yang paling rawan DBD terdapat di kecamatan Pondok Aren yang jumlah penduduknya sangat padat sehingga mudah terserang DBD. Dia menambahkan, dilokasi tersebut hampir 14 orang setiap minggunya terserang penyakit DBD. Untuk itu dinas Kesehatan Kota Tangsel selalu melakukan foging (pengasapan) dimana daerah yang di anggap rawan epidermis DBD. “Sesuai dengan protap, daerah yang dinyatakan sebagai sumber penularan harus di foging,” katanya. Lebih lanjut, dinas kesehatan Kota Tangsel selalu melakukan penyelidikan epidermis (PE) di daerah yang rawan terjangkit DBD. Jika dilokasi tersebut petugas dinas kesehatan menemukan kasus tambahan jentik nyamuk lebih dari 50%, barulah dikatakan sebagai sumber penularan. "Daerah tersebut akan selalu di foging untuk mengantisipasi bertambahnya korban yang terserang penyakit DBD," katanya (dedi)
Tags