Rabu, 14 Mei 2025

Investasi 3 Hotel di Tangsel Habiskan Rp150 Miliar

Ilustrasi.(tangerangnews / tangerangnews)

TANGERANG-Minat investor bidang perhotelan untuk menenamkan modalnya di Kota Tangsel terus menarik meningkat. Tak tanggung-tanggung, di tahun untuk tahun 2013 mendatang, sedikitnya dana Rp150 miliar akan digelontorkan invstor untuk membangun tiga buah hotel di titik yang berbeda.
 
Kepala Kantor Penanaman Modal Daerah (KPMD) Tangsel Oting Ruhiyat, pihaknya telah kedatangan tiga investor yang siap membangun hotel bintang 3 dan bintang 4, masing-masing di kawasan BSD, Alam Sutera, dan Bintaro. “Rata-rata nilai investasi yang ditawarkan antara Rp30-Rp50 miliar untuk satu hotel,” jelas, Minggu (2/12).
 
Oting menuturkan, sebagai daerah yang menyandarkan pemasukannya pada pelayanan dan jasa, investasi di bidang perhotelan tentu sangat menguntungkan bagi para investor manapun. Terlebih, Tangsel yang kini terus berkembang menjadi daerah pemukiman dan pesinggahan, terus mengembangkan potensi investasinya.
 
“Sepanjang tahun 2012 saja, sudah ada 4 hotel bintang 3 dan bintang 4 yang didirikan di Tangsel. Keberadaan hotel-hotel saat ini, tentu menarik minat investor lain untuk menanamkan modalnya di bidang yang sama. Ketertarikan investor juga ditunjang dengan iklim usaha yang terus membaik di Tangsel,” jelasnya.
 
Masih kata Oting, faktor ketertarikan investor untuk menanamkan modalnya di Tangsel juga ditunjang dengan terus diperbaikinya struktur kota, dan perbaikan di bidang infastruktur jalan selama dua tahun terakhir. Dimana, sudah banyak akses yang lebih luas untuk ke Tangsel, Bandara, dan Jakarta. “Sebenarnya masih banyak lagi yang mengajukan diri untuk menenamkan modal, namun kami masih lihat penawarannya,” singkatnya.
 
Kepala Badan Pelayanan Perizinan Terpadu (BP2T) Kota Tangsel Dadang Sofyan membenarkan adanya investasi besar di bidang perhotelan. Hal itu dilihat dari banyaknya pengajuan perizinan ke BP2T Tangsel untuk mendirikan hotel. “Ada beberapa yang siap membangun hotel. Namun izinnya masih kami kaji dan kami matangkan lagi,” imbuhnya.
 
Dia menyarakan, kepada pihak-pihak yang berkenan untuk menamkan modalnya di Kota Tangsel, diharapkan bisa memenuhi segala ketentuan yang ditetapkan pemerintah setempat. Mulai dari tata cara perizinan dan juga pelaksanaan perizinan. “Kami sangat terbuka dengan investasi dibidang apapun, dan kami akan melayani perizinan apapun. Asalkan, sesuai aturan dan mekanisme yang dibenarkan,” imbuhnya.

Tags