Jumat, 3 Mei 2024

Jelang Lebaran, Penjaja Penukaran Uang Mulai Marak di Tangsel

Nira salah satu para penjual jasa penukaran uang di wilayah Tangerang Selatan. (@TangerangNews / Yudi Adiyatna)

TANGERANGNEWS.com-H-7 jelang datangnya hari raya Idul Fitri, sejumlah penjaja penukaran uang mulai banyak bermunculan di wilayah Tangerang Selatan.

Para penyedia jasa penukaran uang tersebut terutama banyak bermunculan di sekitar titik-titik pemberangkatan pemudik, seperti yang terlihat di sekitar terminal bayangan atau agen bus di Jalan Otista Raya, Cimanggis, Ciputat.

Seperti yang dilakukan oleh Nira, remja 19 tahun yang mengenakan masker dan topi hitam sembari memegang gepokan uang di pinggir jalan. 

Nira mengaku baru lulus dari SMK Sasmita jurusan keperawatan ini sudah mulai menjajakan penukaran uang ini sejak hari Rabu (6/6/2018) lalu. 

"Untungnya sekitar 10 persen," jelas Nira.

#GOOGLE_ADS#

Dirinya yang membawa bermacam gepokan uang pecahan Rp2000, 5000 dan 10.000 ini pun tak malu berjualan uang di pinggir jalan, demi membantu perekonomian orang tuanya.

"Sehari bisa dapat Rp150.000 buat saya," jelasnya.(RAZ/RGI)

Tags Peristiwa Tangerang Tangerang Selatan