Jumat, 17 Mei 2024

DPRD Kota Tangerang Terima Audiensi Kapolres Komarudin

Ketua DPRD Kota Tangerang Gatot Wibowo.(@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Kombes Pol. Komarudin resmi menjabat sebagai Kapolres Tangerang Kota setelah melakukan serah terima jabatan (sertijab) pada tanggal 4 Januari 2022 lalu menggantikan Kombes Pol. Deonijiu De Fatima.

Usai resmi menjabat Kapolres Tangerang Kota, beliau bersilaturahmi ke Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tangerang di terima langsung oleh Ketua DPRD Kota Tangerang Gatot Wibowo, Jumat, 7 Januari 2022.

Ketua DPRD Kota Tangerang Gatot Wibowo mengatakan, Kapolres Komarudin melakukan silaturahmi dan membahas beberapa program-program kedepan serta rencana kegiatan yang akan dilakukan.

“Sebagai Kapolres baru di wilayah Kota Tangerang, beliau memperkenalkan diri serta bersilaturahmi, kita saling berkenalan lah intinya,” ujar Gatot.

Lebih lanjut, program-program yang akan di jalankan salah satunya adalah pembinaan terhadap ormas juga sinergitas bersama pemerintah daerah terkait kamtibmas juga lainnya yang membangun Kota Tangerang untuk lebih kondusif.

“Saya bersyukur telah di silaturahmi kan oleh Pak Kapolres yang intinya kita ingin bersinergi lah untuk membangun Kota Tangerang untuk menjadi lebih baik dan aman serta kondusif,” katanya.

Gatot mengatakan, kedepan kita akan adakan rapat koordinasi dengan para organisasi masyarakat (Ormas) untuk lebih membina anggotanya dengan memberikan pemahaman tentang kamtibmas juga melihat potensi-potensi yang ada di masyarakat terkait gejolak sosial di masyarakat Kota Tangerang

Saya juga sampaikan beberapa gejolak sosial seperti tadi kita beraudiensi bersama para pedagang Jatiuwung agar tidak terjadi keresahan di masyarakat.

“Dengan Kapolres yang baru ini saya berharap dapat menjalin kemitraan yang kuat untuk kepentingan masyarakat dan kota Tangerang,” pungkasnya.

Tags Berita Kota Tangerang DPRD Kota Tangerang Kapolresta Tangerang Polisi Tangerang Polres Metro Tangerang