Minggu, 12 Mei 2024

1.000 Anak Yatim di Kota Tangerang Diberi Santunan

Seribu anak yatim di Kota Tangerang diberi santunan di Kantor MUI Kota Tangerang, Senin, 27 November 2023, dalam rangka penutupan Hari Guru Nasional tingkat Kota Tangerang 2023.(@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Sebanyak 1.000 anak yatim di Kota Tangerang mendapat santunan dalam rangka penutupan Rangkaian Kegiatan HUT Ke-78 PGRI dan Hari Guru Nasional (HGN) 2023 Tingkat Kota Tangerang.

Santunan ini diberikan secara simbolis oleh Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah di Kantor MUI Kota Tangerang, Senin, 27 November 2023.

Para anak yatim yang menerima santunan berasal dari pelajar tingkat SD/SMP se-Kota Tangerang dengan didampingi oleh guru-gurunya.

Dalam sambutannya Arief menyampaikan apresiasi terhadap para tenaga pendidik di Kota Tangerang.

"Ini adalah wujud kepedulian yang luar biasa terhadap pendidikan di Indonesia," katanya.

Dia meminta agar para guru terus melakukan inovasi, terobosan serta kreativitas, untuk mendorong semangat belajar siswa. Terlebih, di era disrupsi seperti saat ini.

"Jangan sampai ada yang putus sekolah, kalaupun ada mohon kami diinformasikan agar kami bisa bantu fasilitasi," tutupnya.

Tags Anak Yatim Piatu Guru Tangerang Hari Guru Tangerang Pelajar Tangerang Santunan Anak Yatim