Connect With Us

Ruhamaben-Shinta Akan Jadikan Warga Tangsel Lebih Religius

Yanto | Selasa, 24 September 2024 | 10:55

Paslon calon wali dan wakil wali kota Tangerang Selatan (Tangsel) Ruhamaben-Shinta Wahyuni Chairuddin mendapatkan nomor urut 2, Senin 23 September 2024. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Ruhamaben-Shinta Wahyuni Chairuddin mendapatkan nomor urut 2 sebagai pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Tangerang Selatan (Tangsel), dalam pengundian di Kantor Komisi pemilihan umum (KPU).

Ruhamaben mengaku bersyukur telah mendapatkan nomor urut 02. Dia berjanji akan mengedepankan warga Tangsel untuk lebih sejahtera.

"Nantinya kalau saya terpilih sebagai wali kota Tangsel akan lebih mengedepankan warga Tangsel lebih sejahtera lagi, dan mempermudah dalam mengurus apapun," ujarnya dalam konferensi pers di halaman Kantor KPU, Senin 23 September 2024.

Ruhamaben akan membawa Tangsel lebih maju kotanya, serta cerdas dan religius orangnya.

"Saya juga pernah mengesahkan Perda, Tangsel menuju Tangsel cerdas, modern dan orang yang religius, saya pingin Tangsel lebih kreatif," ujar.

Ruhamaben juga akan akan memperbaiki data-data masyarakat yang selama ini belum baik.

"Nanti kalau saya terpilih sebagai wali kota Tangsel, untuk kedepannya selama 40 hari kerja, target saya akan memperbaiki data-data masyarakat Kota Tangsel lebih baik lagi," imbuhnya.

BANTEN
Polda Banten Bongkar Peredaran Ganja Online, Amankan 3 Kg dari Jaringan Instagram @CANNABIS

Polda Banten Bongkar Peredaran Ganja Online, Amankan 3 Kg dari Jaringan Instagram @CANNABIS

Jumat, 28 November 2025 | 23:29

Jaringan peredaran narkotika yang menggunakan platform media sosial Instagram sebagai basis transaksi berhasil dibongkar tuntas oleh Direktorat Reserse Narkoba Polda Banten.

MANCANEGARA
Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Rabu, 5 November 2025 | 12:34

Nama Zohran Mamdani menjadi sorotan dunia usai hasil proyeksi pemilu menunjukkan dirinya unggul jauh dalam pemilihan Wali Kota New York.

BANDARA
Mudahkan Komunikasi di Tanah Suci, Telkomsel Gandeng Palmeera Lounge Buka Layanan Roaming di Bandara Soetta

Mudahkan Komunikasi di Tanah Suci, Telkomsel Gandeng Palmeera Lounge Buka Layanan Roaming di Bandara Soetta

Senin, 24 November 2025 | 19:13

Telkomsel secara resmi memperkuat komitmennya dalam mendukung konektivitas jemaah haji dan umroh dengan menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) Program Kerja Sama Penyediaan Layanan Telekomunikasi bersama Palmeera Lounge, yang berlokasi di Terminal 2F

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill