Connect With Us

Besok Jalur Perimeter Utara Bandara Dua Arah

Denny Bagus Irawan | Kamis, 18 Desember 2014 | 18:44

Besok Jalur Perimeter Utara Bandara Dua Arah (Dira Derby / TangerangNews)

TANGERANG-Pengelola Bandara Internasional  Soekarno-Hatta, yakni PT Angkasa Pura II langsung mencari solusi atas kemacetan di bandara itu.

Rencananya, mulai Jumat (19/12/2014)  pukul 00.00 WIB, Jalan Perimeter Utara yang merupakan  jalur alternatif dari Bandara Soekarno-Hatta-Tangerang akan diberlakukan menjadi dua arah. 

Rekayasa lalu lintas ini diterapkan sebagai salah satu upaya untuk mengatasi kepadatan di kawasan Bandara Soekarno-Hatta.

"Nanti malam direncanakan rekayasa lalu lintas selanjutnya dengan membuka jalur perimeter utara menjadi dua arah," ujar Manager Humas dan Protokol Bandara Soekarno-Hatta, Yudis Tiawan. 
 
Pemberlakuan jalur dua arah ini bertujuan memecah kepadatan lalu lintas di bundaran prasasti bandara yang padat kendaraan dan rawan kemacetan di jam-jam sibuk, utamanya pagi hari jam masuk kantor dan sore hari saat karyawan pulang kantor. 

Dengan demikian, Pengendara dari arah Tangerang-Jakarta bisa melintas di jalur itu langsung menuju Tol Sedyatmo, tanpa melalui bunderan prasasti lagi.

Berdasarkan hasil evaluasi banyak kendaraan dari arah Tangerang menuju Jakarta masih melintas di bandara, masuk ke bunderan prasasti. Begitu juga  kendaraan dari arah Jakarta menuju Tangerang melintas ke bunderan prasasti, baru menuju perimeter utara ke arah Tangerang. 

Kondisi ini menyebabkan simpul kemacetan di bunderan prasasti, karena disaat yang bersamaan, banyak penumpang yang baru tiba di Bandara Soekarno-Hatta menuju Jakarta serta Karyawan yang akan pulang.

Kondisi itu memutuskan PT Angkasa Pura II bersama Polres Metro Bandara memutuskan untuk melakukan rekayasa lalu lintas dengan membuat dua arah untuk Perimeter Selatan maupun Perimeter Utara. 

Perimeter Selatan telah lebih dahulu diberlakukan menjadi dua arah pada 19 November lalu dengan harapan pengendara dari arah Jakarta-Tangerang bisa langsung belok kiri setelah Amaris/Pop Hotel melalui Perimeter Selatan. 
 
Upaya lainnya adalah kendaraan menuju arah Kargo dibelokan menuju arah Hotel Sheraton Bandara. " Dengan upaya ini semoga tidak lagi terjadi kepadatan," kata Yudis. 
 
Untuk mempermudah pengendara, jalur perimeter utara tersebut telah dilengkapi dengan rambu penunjuk jalan, Pengendara dari arah Jakarta bisa langsung masuk tol Sedyatmo.
 
"Kami tetap meminta kendaraan dari arah Jakarta menuju Tangerang sebaiknya tidak masuk melalui area Bandara Soekarno-Hatta, digerbang pembayaran tol terakhir bisa mengambil arah Rawa Bokor. Bagi yang terlanjur menuju arah bandara, diminta untuk mengambil jalur Perimeter Selatan," tuturnya.
NASIONAL
Lulusan 10 Jurusan Kuliah Ini Sulit Cari Kerja, Kenapa Bisa?

Lulusan 10 Jurusan Kuliah Ini Sulit Cari Kerja, Kenapa Bisa?

Kamis, 1 Mei 2025 | 12:16

Tak sedikit mahasiswa yang baru sadar setelah lulus, bahwa jurusan kuliah yang dipilih ternyata tidak memberikan peluang kerja yang besar. Padahal, biaya kuliah bisa mencapai puluhan hingga ratusan juta rupiah. Lalu kenapa bisa begitu?

BANDARA
Begini Kesiapan Bandara Soekarno-Hatta Layani Keberangkatan Jemaah Haji 2025

Begini Kesiapan Bandara Soekarno-Hatta Layani Keberangkatan Jemaah Haji 2025

Kamis, 1 Mei 2025 | 20:46

Menyambut musim haji tahun 1446 Hijriah/2025 Masehi, PT Angkasa Pura Indonesia Kantor Cabang Bandara Internasional Soekarno-Hatta menyatakan kesiapan penuh, dalam mendukung kelancaran pelayanan keberangkatan jemaah haji.

KOTA TANGERANG
3..000 Buruh Kota Tangerang Hadiri May Day di Monas

3..000 Buruh Kota Tangerang Hadiri May Day di Monas

Kamis, 1 Mei 2025 | 19:36

Menyambut Hari Buruh Sedunia (May Day) sebanyak 15.000 buruh melakukan aksi unjuk rasa ke lapangan Monas, Jakarta, Kamis 01 Mei 2025. Dari jumlah tersebut, sekitar 3.000 di antaranya berasal dari Kota Tangerang.

TEKNO
Rekomendasi 15 Aplikasi Kasir Android Terbaik di Indonesia

Rekomendasi 15 Aplikasi Kasir Android Terbaik di Indonesia

Minggu, 27 April 2025 | 21:20

Kemajuan teknologi telah merubah aktivitas manusia. Berkat teknologi semua kegiatan menjadi lebih mudah. Begitu juga dalam transaksi atau bisnis. Saat ini kamu bisa mengelola manajemen perusahaan hanya dengan aplikasi kasir.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill