Connect With Us

Waroeng Steak and Shake Usung Tema Workspace untuk Mahasiswa di Tangsel

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 6 Maret 2023 | 11:57

Peresmian Waroeng Steak and Shake cabang baru di Jalan Ir H Juanda, Pisangan, Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Senin 6 Maret 2023. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Waroeng Steak and Shake membuka cabang terbarunya di Jalan Ir H Juanda, Pisangan, Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

Pionir restoran steak dengan harga terjangkau ini mengusung konsep 'Spot' yang pertama di wilayah tersebut.

Marketing Komunikasi Waroeng Steak and Shake Fachrul Rozy mengatakan outlet ini akan memberi pelayanan yang memenuhi kebutuhan pelanggan.

Apalagi lokasinya yang berada di depan Universitas Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah, diperkirakan akan terus dipadati oleh mahasiswa.

"Alhamdulillah Waroeng Steak and Shake kembali membuka cabang baru di wilayah Tangerang Selatan ini. Tentu target dari outlet ini marketnya mahasiswa dengan menyajikan berbagai kenyamanan," ucapnya, Senin 6 Maret 2023.

Rozy menjelaskan, outlet 'Spot' ini menjadi tempat yang kedua di Indonesia setelah sebelumnya dibuka di wilayah Bali.

Pihaknya menghadirkan tema workspace pada cabang tersebut, guna memberikan kenyamanan kepada mahasiswa yang dapat sekaligus mengerjakan tugasnya.

"Di lantai 1 restoran tersedia fasilitas parkiran dan musala, lalu lantai 2 dining room dan restroom dengan workspace. Sementara lantai 3 sama seperti di lantai 2 dengan tambahan smoking area," katanya.

Rozy menambahkan, secara nasional Waroeng Steak and Shake sudah ada 97 cabang. Namun pada outlet berkonsep 'Spot' ini tersaji makanan ringan atau snack dan dessert yang dimulai dari harga Rp10 ribuan, seperti Croissant Blueberry dan lainnya.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

BANTEN
Java Jazz 2026 Geser ke Banten, Gubernur Minta Pengelola Promosikan Wisata Lokal

Java Jazz 2026 Geser ke Banten, Gubernur Minta Pengelola Promosikan Wisata Lokal

Jumat, 23 Januari 2026 | 20:03

Untuk pertama kalinya dalam sejarah sejak tahun 2005, perhelatan musik bergengsi Java Jazz Festival 2026 resmi akan digelar di luar Jakarta.

KAB. TANGERANG
103 Rumah di Solear Tangerang Rusak Dihantam Puting Beliung

103 Rumah di Solear Tangerang Rusak Dihantam Puting Beliung

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:10

Angin puting beliung melanda Desa Cikuya, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang hingga merusak ratusan rumah warga dan sejumlah infrastruktur lingkungan.

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill