Connect With Us

Musim Penghujan, BPBD Kabupaten Tangerang Siapkan 6 Perahu Karet

Dimas Wisnu Saputra | Selasa, 7 November 2023 | 20:42

Banjir rendam jalan di Kampung Cogreg dan Kampung Seglog, Desa Pasir Bolang, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Kamis, 8 Juni 2023. (@TangerangNews / Dimas Wisnu Saputra)

TANGERANGNEWS.com-Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang menyiapkan berbagai alat untuk menanggulangi bencana di daerah menyusul datangnya musim penghujan.

Kepala BPBD Kabupaten Tangerang Ujat Sudrajat mengatakan telah menyiapkan satu unit perahu karet di setiap pos pemadam kebakaran (damkar) untuk menanggulangi banjir.

"Ada di Mako pusat itu total 6 perahu," kata Ujat kepada Tangerangnews.com, Selasa 7 November 2023.

Selain untuk menanggulangi banjir, pihaknya juga menyiapkan gergaji mesin untuk mengantisipasi pohon tumbang itu ada di setiap pos satu unit.

Kemudian, mesin tempel ada enam unit, mobil pemadam kebakaran (damkar) dalam mengantisipasi kebakaran ada 16 unit.

Ujat juga menyebutkan beberapa wilayah yang rawan banjir itu yakni di Kecamatan Pasar Kemis di Desa Gelam Jaya, Teluk Naga, Kosambi, Tigaraksa, Curug dan Kresek.

“Sekitar 6 kecamatan yang rawan banjir di kita. Tetap siaga tinggi,” paparnya.

Dirinya pun mengimbau kepada masyarakat Kabupaten Tangerang, khususnya yang tinggal di tempat rawan banjir tersebut agar selalu waspada dalam kondisi apapun.

“Sudah mulai musim hujan, jadi tetap waspada,” tandas Ujat.

BISNIS
Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Jumat, 14 November 2025 | 10:52

Memasuki usia ke-19 tahun, PT Paramount Enterprise International (Paramount Enterprise) semakin menegaskan kiprahnya sebagai salah satu perusahaan terdepan di sektor properti, kesehatan, dan perhotelan di Indonesia.

OPINI
Marsinah Merupakan Simbol Keberanian dan Penegakan Keadilan Ketenagakerjaan

Marsinah Merupakan Simbol Keberanian dan Penegakan Keadilan Ketenagakerjaan

Minggu, 16 November 2025 | 18:07

Pada tanggal 10 November 2025, dalam rangka peringatan Hari Pahlawan ke-80 di Istana Negara, Jakarta, Presiden Prabowo Subianto secara resmi menganugerahkan gelar Pahlawan Nasional kepada Marsinah, aktivis buruh asal Jawa Timur,

WISATA
Atria dan Fame Hotel Masuk 10% Terbaik Versi Tripadvisor

Atria dan Fame Hotel Masuk 10% Terbaik Versi Tripadvisor

Jumat, 14 November 2025 | 10:45

Parador Hotels & Resorts kembali mencatatkan prestasi membanggakan di tingkat internasional. Dua hotelnya, Atria Residences Gading Serpong dan Fame Hotel Gading Serpong berhasil meraih penghargaan Tripadvisor Travellers Choice Awards 2025

NASIONAL
Diskon Tambah Daya 50 Persen Cuma Sampai Tanggal 23 November, Begini Cara Dapat Promonya

Diskon Tambah Daya 50 Persen Cuma Sampai Tanggal 23 November, Begini Cara Dapat Promonya

Sabtu, 15 November 2025 | 23:23

Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, PLN meluncurkan program promo bertajuk Power Hero yang memberi potongan biaya tambah daya listrik hingga 50 persen.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill