Connect With Us

Diduga Melamun, Tangan Pemuda Ini Nyaris Putus Masuk ke Penggilingan Daging di Curug Tangerang

Yanto | Minggu, 31 Maret 2024 | 09:47

Seorang pemuda diselamatkan petugas BPBD setelah tangannya masuk ke penggilingan daging hingga nyaris putus di Curug, Kabupaten Tangerang, Sabtu 30 Maret 2024. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Telapak tangan seorang pemuda bernama Fahri, 21, nyaris putus dalam kecelakaan kerja.

Ia merupakan pekerja salah satu tempat penggilingan daging Usaha Rumah Daging, di Perumahan Green View, Blok C2 No 21, Desa Kadu, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang, 31 Maret 2024.

Entah bagaimana sebabnya, tangan korban masuk ke dalam mesin penggilingan daging tempat ia bekerja.

Kepala BPBD Kabupaten Tangerang Ujat Sudrajat menjelaskan peristiwa itu bermula saat Fahri mengerjakan pesanan gilingan daging bakso, pada Sabtu 30 Maret 2024, pukul 17:50 WIB.

Diduga karena melamun ditambah dan kurang safety tiba-tiba tangan kanannya ikut masuk ke mesin penggilingan daging tersebut.

“Dari keterangan rekannya, saat itu korban sedang menggiling daging untuk adonan bakso. Nah, saat memasukkan daging itu tidak sengaja tangan kanan korban malah ikut masuk hingga tersangkut,” ujarnya, Minggu 31 Maret 2024.

Mengetahui hal tersebut, pemilik tempat penggilingan daging, Audi langsung menghubungi petugas dari BPBD Kabupaten Tangerang untuk meminta pertolongan.

Petugas BPBD Kabupaten Tangerang langsung menerjunkan empat anggota pemadam kebakaran dan pihak Rumah sakit Hospital Primaya Cipondoh.

“Sampai lokasi, petugas berusaha untuk menolong korban. Saat itu tangan kanan korban sudah masuk ke dalam mesin penggilingan dan langsung dilakukan pembiusan, akibat luka korban kesakitan,” ujarnya.

Ia mengungkapkan, saat hendak mengeluarkan tangan korban, kondisi telapak tangan dan jari-jari korban nyaris putus.

Sementara itu ada kendala di peralatan petugas yang kurang memadai, sehingga petugas memilih memotong mesin penggilingan daging menggunakan gerinda, untuk memudahkan mengeluarkan tangan korban yang tersangkut.

Korban berhasil diselamatkan setelah mesin penggilingan terbuka dan langsung dilarikan ke rumah sakit.

“Saat dievakuasi banyak darah yang berceceran dari telapak dan jari-jari tangan kanan korban. Korban langsung mendapat perawatan medis,” jelas Ujat.

SPORT
Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Jumat, 7 November 2025 | 11:19

Persita Tangerang harus pulang tanpa poin setelah tumbang 1-2 dari PSBS Biak pada lanjutan pekan ke-12 BRI Super League 2025/2026 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis, 6 November 2025, sore WIB.

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

TANGSEL
Dua Insiden Pohon Tumbang Timpa Yaris dan Avanza di Tangsel, Satu Anak Luka Ringan

Dua Insiden Pohon Tumbang Timpa Yaris dan Avanza di Tangsel, Satu Anak Luka Ringan

Sabtu, 15 November 2025 | 21:21

Dua insiden pohon tumbang dilaporkan terjadi di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) pada hari ini, Sabtu 15 November 2025, menyebabkan kerusakan pada dua unit kendaraan roda empat.

TOKOH
Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Sabtu, 8 November 2025 | 20:22

Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar meninggal dunia pada Sabtu, 8 November 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill