Connect With Us

Cium Bau Bangkai, Warga Temukan Mayat Pria Tanpa Identitas di Danau Gawir Legok Tangerang

Yanto | Sabtu, 13 April 2024 | 18:46

Evakuasi mayat pria tanpa identitas di Danau Gawir, Kecamatan Legok, Kabupaten Tangerang, Sabtu 13 April 2024. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Ditemukan sesosok mayat pria tanpa identitas yang mengambang di Danau Gawir, Jalan Dukuh Pinang Gawir,  Kelurahan Legok, Kecamatan Legok, Kabupaten Tangerang 

Mayat tersebut ditemukan warga setempat pada, Sabtu 13 April 2024, pada sekitar pukul 11.30 WIB.

Koya, salah satu warga menjelaskan pada saat itu dirinya sedang memberikan makan hewan peliharaannya. Lalu, ia mencium bau tak sedap seperti bangkai.

Ia pun mencari sumber bau yang sangat menyengat tersebut. Saat ditelusuri, ia menemukan mayat dalam posisi mengambang di pinggir kali, hingga bergegas menghubungi RT setempat.

"Saya sedang memberikan makan hewan peliharaan, kok ada bau bangkai. Pas saya cari ternyata mayat." katanya.

Noviar Irwan, Komandan Pleton (A) BPBD kabupaten Tangerang membenarkan telah ditemukan mayat berjenis laki-laki yang belum diketahui identitasnya.

"Ciri-ciri korban tidak pakai baju dan memakai celana pendek berwarna biru, tinggi badan 165 cm, berat badan 70 Kg," jelasnya.

BPBD mendapatkan laporan sekitar pukul 11.33 WB. Kemudian langsung menerjunkan 1 Unit Rescue dan 5 personel untuk mengevakuasi jenazah korban.

Selanjutnya, korban langsung dibawa ke RSUD Kabupaten Tangerang untuk dilakukan autopsi. Kasus ini sedang ditangani Polsek Pegok untuk dilakukan penyelidikan identitas korban.

BANDARA
Amankan Arus Nataru, BNN Kota Tangerang Tes Urine Puluhan Pilot dan Pramugari di Bandara Soetta

Amankan Arus Nataru, BNN Kota Tangerang Tes Urine Puluhan Pilot dan Pramugari di Bandara Soetta

Rabu, 24 Desember 2025 | 22:30

Menjelang puncak arus mudik Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2026, Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Tangerang melakukan langkah preventif ketat di sektor transportasi udara.

TANGSEL
Pemkot Tangsel Gencakan Pengangkutan Sampah, Targetkan Jalan Protokol Kinclong Sebelum Malam Tahun Baru

Pemkot Tangsel Gencakan Pengangkutan Sampah, Targetkan Jalan Protokol Kinclong Sebelum Malam Tahun Baru

Rabu, 31 Desember 2025 | 16:32

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) tancap gas melakukan pembersihan total di seluruh ruas jalan protokol dan titik-titik krusial penumpukan sampah.

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

TEKNO
Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Jumat, 26 Desember 2025 | 17:59

vivo Indonesia resmi menghadirkan vivo V60 Series, sebuah generasi baru smartphone yang dirancang khusus sebagai "holiday kit" terbaik, untuk mengabadikan momen liburan dengan lebih jernih, kreatif, dan bermakna.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill