Connect With Us

KPU Kabupaten Tangerang Lantik 822 Petugas PPS Pilkada 2024

Yanto | Senin, 27 Mei 2024 | 00:41

Pelantikan petugas PPS Kabupaten Tangerang untuk Pilkada 2024, Minggu 26 Mei 2024. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tangerang melakukan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Janji kepada 822 petugas Panitia Pemungutan Suara (PPS) Pilkada 2024, Minggu 26 Mei 2024.

PPS yang ditugaskan di 29 kecamatan, 274 kelurahan di Kabupaten Tangerang juga menandatangi pakta integritas di Hotel Yasmin, Binong.

"Mereka akan bertugas mengawal proses pemilihan serentak Bupati Kabupaten Tangerang dan Gubernur Banten di 2024," Muhamad Umar, Ketua KPU kabupaten Tangerang.

Umar, berharap para anggota PPS bisa bekerja dengan bersungguh-sungguh, menerapkan kenetralan, profesional dan integritas dalam bekerja untuk pemilu damai. 

Sementara, untuk mengantisipasi adanya petugas PPS yang meninggal dunia saat bertugas, KPU Kabupaten Tangerang telah mendaftarkan mereka ke BPJS Tenaga Kerja.

"Kita sudah antisipasi jika terjadi anggota dalam keadaan lelah, lalu meninggal maka dari itu kita daftarkan ke BPJS," imbuh Umar.

OPINI
Kritik Perempuan Bukan Ancaman, Tapi Cermin Negara

Kritik Perempuan Bukan Ancaman, Tapi Cermin Negara

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:42

Setiap kali perempuan bersuara mengkritik pemerintah, negara selalu mengatakan hal yang sama: kritik itu sah, demokrasi dijamin. Tapi kenyataan di lapangan sering berkata sebaliknya.

BANTEN
Pemprov Banten Mulai Bangun 2 Sekolah Rakyat, Ditarget Selesai Agustus 2026

Pemprov Banten Mulai Bangun 2 Sekolah Rakyat, Ditarget Selesai Agustus 2026

Senin, 12 Januari 2026 | 21:50

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten resmi memulai pembangunan dua Sekolah Rakyat di Lebak dan Pandeglang. Proyek ini direncanakan berjalan cepat dan ditargetkan selesai pada Agustus 2026.

BANDARA
Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Senin, 12 Januari 2026 | 20:59

Cuaca buruk berupa hujan deras dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Tangerang sejak pagi hari ini memicu gangguan besar pada operasional Bandara Internasional Soekarno-Hatta (CGK), Senin 12 Januari 2026.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill