Connect With Us

Truk Besi Terguling di Cipondoh Timpa Pengendara

FER | Kamis, 9 Oktober 2014 | 06:58

Timpa Satu Pengendara, Truk Besi Terguling di Cipondoh (Dira Derby / TangerangNews)

CIPONDOH-Sebuah truk pengangkut besi baja dengan bernomor polisi (Nopol) B 9785 UDA, pada Rabu (8/10/2014) malam terguling dan menimpa seorang pengendara sepeda motor Yamaha Jupiter,  warna merah di Jalan KH Hasyim Ashari, Cipondoh, Kota Tangerang.

Akibat insiden tersebut, salah seorang pengendara sepeda motor yang belum diketahui identitasnya itu harus dilarikan ke Rumah Sakit (RS) Usada Insani, karena mengalami patah tulang dibagian kaki kirinya. 

Informasi yang berhasil dihimpun, peristiwa tersebut terjadi sekira pukul 20.15 WIB. Saat itu, truk yang tengah membawa muatan puluhan besi baja panjang, hendak parkir didepan sebuah  dealear motor.

"Namun karena posisi roda yang terlalu miring dan tinggi sebelah, akhirnya tiba-tiba truk terguling dan menimpa pengendara motor yang tengah melintas," ujar Brigadir Hanafi, seorang petugas kecelakaan lalu lintas Polsek Tangerang (Benteng), saat ditemui dilokasi itu. 

Hingga malam tadi, sepanjang Jalan KH Ashyari menuju Jalan Jenderal Sudirman macet  total. Hal itu terjadi lantaran posisi truk yang jatuh itu memakan separuh jalan raya tersebut. Sementara itu petugas laka lantas sedang mengevakuasi muatan besi baja yang berjatuhan di badan jalan raya dibantu oleh sejumlah warga sekitar
 
MANCANEGARA
Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Rabu, 24 April 2024 | 10:33

Perusahaan makanan hewan asal Kanada, ACANA bekerja sama dengan organisasi kesejahteraan hewan Best Friends Animal Society membuka lowongan pekerjaan sebagai kitten cuddler.

SPORT
Turnamen Voli PLN Mobile Proliga 2024 Resmi Dimulai

Turnamen Voli PLN Mobile Proliga 2024 Resmi Dimulai

Sabtu, 27 April 2024 | 18:58

Salah satu turnamen voli paling bergengsi, PLN Mobile Proliga 2024 resmi dimulai, di GOR Amongrogo, Yogyakarta pada Kamis, 25 April 2024.

TOKOH
Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Mengenal Baden Powell dan Sejarah Dicetuskannya Pramuka

Kamis, 22 Februari 2024 | 15:37

Praja Muda Karana atau Pramuka merupakan gerakan kepanduan paling populer yang dicetuskan oleh Baden Powell.

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill