Connect With Us

Karnaval Budaya & Sepeda Hias Ramaikan HUT RI di Ciledug Indah

Rangga Agung Zuliansyah | Sabtu, 19 Agustus 2017 | 17:00

Tampak Anak-anak mengenakan pakaian adat dalam memeriahkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-72 di Perumahan Ciledug Indah II, Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang, Jumat (19/8/2017). (@TangerangNews2017 / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Karnaval budaya dan sepeda hias memeriahkan rangkaian kegiatan memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-72, di Perumahan Ciledug Indah II, Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang, Jumat (19/8/2017).

Selain untuk memupuk jiwa nasionalisme sejak dini , melalui kegiatan ini anak-anak diajarkan agar menghargai jasa pahlawan dan dapat meneruskan jiwa patriotismenya.

Dalam kegiatan ini, peserta karnaval diharuskan mengenakan pakaian adat daerah mulai dari Jawa, Betawim Bali dan beberapa daerah lain. Selain itu mereka menghias sepeda dengan ornamen warna merah putih. tentu saja, peserta karnaval antusias menyusuri jalan yang rutenya telah ditentukan penyelenggara.

Ruri, panitia penyelenggara mengatakan, kegiatan karnaval budaya dan sepeda hias ini dimaksudkan untuk memperkenalkan keberagaman budaya bangsa kepada anak-anak, sekaligus memupuk jiwa nasionalisme sejak dini. “Selain itu mengajarkan mereka untuk mengenang jasa para pahlawan untuk meneruskan jiwa patriotismenya,” katanya.

Salah seorang peserta karnaval, Naradipa mengaku senang dapat mengikuti karnaval di Hari Kemerdekaan Indonesia. karena dapat mengenakan pakaian adat dan naik sepeda hias bersama teman.(RAZ)

NASIONAL
Upacara Bendera Wajib Sertakan Ikrar Pelajar dan Nyanyi Lagu Rukun Sama Teman

Upacara Bendera Wajib Sertakan Ikrar Pelajar dan Nyanyi Lagu Rukun Sama Teman

Senin, 26 Januari 2026 | 14:15

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) menerbitkan Surat Edaran Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Nomor 4 Tahun 2026 tentang Pelaksanaan Upacara Bendera di Sekolah.

OPINI
Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:22

Argumentasi yang dibangun oleh Khikmawanto mengenai urgensi pembuatan "Kandang Setan" di Kota Tangerang memang terdengar seperti sebuah kejujuran yang menyentak di tengah kelesuan moralitas publik.

KAB. TANGERANG
Mobil MBG Tabrak Dua Motor di Pakuhaji, 4 Luka-luka

Mobil MBG Tabrak Dua Motor di Pakuhaji, 4 Luka-luka

Senin, 26 Januari 2026 | 14:31

Sebuah mobil pengangkut makan bergizi gratis (MBG) dilaporkan menabrak dua sepeda motor yang sedang melintas, mengakibatkan empat orang mengalami luka-luka.

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill