Connect With Us

Pertama Digelar, 150 Peserta Ikuti Turnamen Golf Walikota Cup 2019

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 15 Maret 2019 | 18:00

Pembukaan Turnamen Golf Walikota Cup Tahun 2019 yang dihelat di Modern Golf, Kota Tangerang, Jumat (15/3/2019). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah membuka Turnamen Golf Walikota Cup Tahun 2019 yang dihelat di Modern Golf, Kota Tangerang, Jumat (15/3/2019).

Dalam sambutan singkatnya, Arief menyampaikan terimakasih dan mengucapkan selamat bertanding bagi para peserta.

"Even Walikota Cup untuk turnamen golf ini baru pertama kali di Kota Tangerang. Jadi saya ucapkan terimakasih buat peserta yang berpartisipasi," ujar Arief.

Meski baru pertama kali, namun turnamen tersebut ternyata banyak diminati peserta. Terbukti dari 120 kuota yang tersedia, tercatat 200 orang mengajukan diri untuk berpartisipasi. Namun karena keterbatasan kuota, panitia hanya menerima 150 peserta.

Rupanya, salah satu daya tarik turnamen tersebut adalah hadiah yang akan diperoleh oleh pemenang, yaitu dua unit mobil. Sehingga, tak mengherankan jika para pegolf tertarik untuk turut serta.

"Saya ucapin selamat bertanding untuk semua peserta, banyak juga ternyata yang ikut," tambah Arief.

Arief juga mewacanakan, Pemkot Tangerang akan menjadikan turnamen ini sebagai even tahunan.

"Ini sekaligus untuk memperkenalkan bahwa ada tempat untuk olahraga golf di Kota Tangerang yang bagus yaitu Modern Golf," tukasnya.(MRI/RGI)

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill