Connect With Us

Pemkot Tangerang Dukung Pencanangan Zona Integritas

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 11 April 2019 | 19:15

Kegiatan penandatanganan Pencanangan Zona Integritas di wilayah kerja Pengadilan Negeri (PN) Tangerang kelas 1A khusus di ruang pertemuan Pengadilan Negeri Tangerang, Kamis (11/4/2019). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin hadir dan memberikan sambutan dalam acara penandatanganan Pencanangan Zona Integritas di wilayah kerja Pengadilan Negeri (PN) Tangerang kelas 1A khusus di ruang pertemuan Pengadilan Negeri Tangerang, Kamis (11/4/2019). 

Tak hanya Zona Integritas Wilayah Bebas Korupsi (WBK), PN Tangerang juga mencanangkan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) bagi para ASN di lingkungan kerja.

"Pemkot Tangerang berikan apresiasi tertinggi untuk program Zona Integritas WBK dan WBBM, hal ini sejalan dengan program yang ada di Pemkot Tangerang," ujar Sachrudin. 

Pada kesempatan yang sama, ia juga menyampaikan ucapan terimakasihnya  kepada seluruh unsur Forkopimda kota Tangerang. 

"Saya ucapkan terimakasih tak terhingga pada seluruh unsur Forkopimda kota Tangerang atas dukungan dan jerih payahnya di setiap program yang dilancarkan oleh Pemkot," tutur wakil. 

"Semoga dengan pencanangan zona integritas di PN Tangerang dapat memotivasi kita semua untuk terus mengupayakan yang terbaik bagi bangsa dan negara. Kita jadikan birokrasi ini bersih, melayani dan bebas dari korupsi, kolusi dan nepotisme," tambahnya. 

Sementara itu, Kepala PN Tangerang Muhammad Dammis selaku tuan rumah memaparkan harapannya sesuai dengan amanat Reformasi birokrasi di Indonesia. 

"Seseorang dapat dikategorikan memiliki integritas apabila tindakannya sesuai dengan nilai dan keyakinan prinsip yang dipegangnya," kata Dammis. 

"Tentu saja nilai luhur yang berpegang teguh pada kejujuran dan mengayomi. Apa yang dilakukan saat ini adalah tahapan awal dari berbagai rangkaian Reformasi birokrasi yang terus digaungkan," lanjutnya. 

Dammis mengakui, mengimplementasikan hal tersebut tidaklah mudah, untuk itu dirinya terus mengajak seluruh jajaran di PN Tangerang untuk berkomitmen kuat, berpola pikir dan budaya kerja yang solid sehingga zona integritas WBK dan WBBM dapat terwujud dengan baik.(MRI/RGI)

KAB. TANGERANG
Buntut Pelayanan Dukcapil Viral "Diroasting" Komika Mega Salsabila, Bupati Tangerang Minta ASN Tidak Baper Dikritik

Buntut Pelayanan Dukcapil Viral "Diroasting" Komika Mega Salsabila, Bupati Tangerang Minta ASN Tidak Baper Dikritik

Selasa, 6 Januari 2026 | 22:49

Video terkait kritik pedas dari komika Mega Salsabilah terkait ribetnya urusan pembuatan dokumen di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Tangerang, nampaknya sampai ke telinga pimpinan daerah.

NASIONAL
Kapolres Tangsel dan Bandara Soekarno-Hatta Diganti

Kapolres Tangsel dan Bandara Soekarno-Hatta Diganti

Selasa, 6 Januari 2026 | 16:18

Gerbong mutasi di tubuh Polda Metro Jaya kembali bergerak. Dalam upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) yang dipimpin langsung oleh Kapolda Metro Jaya Irjen Pol. Asep Edi Suheri, Senin 5 Januari 2026, sebanyak delapan pejabat remi diganti.

TANGSEL
Status Darurat Berakhir, Tumpukan Sampah Setinggi Atap Kembali Muncul di Pasar Ciputat Tangsel

Status Darurat Berakhir, Tumpukan Sampah Setinggi Atap Kembali Muncul di Pasar Ciputat Tangsel

Selasa, 6 Januari 2026 | 18:15

Status Tanggap Darurat Sampah di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) yang berlangsung sejak 23 Desember 2025, nampaknya belum menjadi solusi instan bagi permasalahan sampah di wilayah tersebut.

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill