Connect With Us

Cair Lagi, 1.243 Warga Tangerang Terima BLT

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 4 Mei 2020 | 13:48

Kegiatan Bantuan Langsung Tunai (BLT) dari Provinsi Banten untuk warga di wilayah Kecamatan Karang Tengah, Senin (4/5/2020). (TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com–Bantuan Langsung Tunai (BLT) dari Provinsi Banten kembali cair. Kali ini, bantuan sosial itu diberikan kepada 1.243 warga Kota Tangerang terdampak COVID-19.

Dinas Sosial (Dinsos) Kota Tangerang melakukan pendampingan pendistribusian BLT tersebut.

Kabid Perlindungan Sosial Dinsos Kota Tangerang Hilman menjelaskan, pembagian bansos terpusat di wilayah Kecamatan Karang Tengah dan tersebar di sejumlah titik Kelurahan.

"Jumlah penerima hari ini data awal ada 1.273. Sementara itu hasil verifikasinya bejumlah 1.243 penerima," ujarnya, Senin (4/5/2020).

Penerima paling banyak berada di GOR Pedurenan yakni berdasarkan hasil verifikasi sebanyak 450 penerima.  Adapun besaran bansos yang diterima warga berupa uang senilai Rp600 ribu.

Edi, 44, penerima BLT asal Kecamatan Karang Tengah mengaku baru kali ini menerima bansos. 

"Bantuannya hanya uang, belum ada paket sembako," kata Edi.

Meskipun begitu, dia saat ini merasa terbantu karena pekerjaannya sebagai buruh serabutan sangat minim penghasilan di tengah pandemi COVID-19.

Sebelumnya penyaluran BLT dari Provinsi Banten ini telah dilakukan di Kecamatan Cipondoh dengan jumlah penerima 1.197 warga dan di Ciledug 2436 warga. Penyaluran dilakukan bertahap di tiap Kecamatan.(RAZ/HRU)

BANTEN
Banten Duduki Peringkat Pertama Udara Terburuk di Indonesia Malam Ini

Banten Duduki Peringkat Pertama Udara Terburuk di Indonesia Malam Ini

Sabtu, 3 Januari 2026 | 20:20

Kualitas udara di Provinsi Banten tercatat menjadi yang terburuk di seluruh Indonesia pada Sabtu malam, 3 Januari 2026.

TANGSEL
Tampung Sampah Tangsel, Pemkot Serang Bentuk Perda Atur Mekanisme Tipping Fee

Tampung Sampah Tangsel, Pemkot Serang Bentuk Perda Atur Mekanisme Tipping Fee

Minggu, 4 Januari 2026 | 19:34

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) dan Serang resmi melanjutkan kolaborasi pengelolaan sampah lintas wilayah di TPSA Cilowong, Kota Serang.

BANDARA
Pengendara Menuju Bandara Soetta Siap-Siap! Tarif Tol Sedyatmo Naik Mulai 5 Januari

Pengendara Menuju Bandara Soetta Siap-Siap! Tarif Tol Sedyatmo Naik Mulai 5 Januari

Minggu, 4 Januari 2026 | 18:01

Bagi pengendara yang menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) melewati ruas Jalan Tol Prof. DR. IR. Soedijatmo (Sedyatmo), harap perhatikan saldo kartu elektronik Anda.

BISNIS
Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Pikat Korea Selatan, ROKA Collection Cetak Omzet Ratusan Juta di Seoul Design Festival 2025

Kamis, 18 Desember 2025 | 21:03

-Produk kriya rotan asal Indonesia kembali membuktikan kualitasnya di panggung internasional. Brand lokal ROKA Collection sukses mencuri perhatian dalam ajang bergengsi Seoul Design Festival 2025 yang berlangsung pada 12–16 November 2025 di Seoul

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill