Connect With Us

Mulai Divaksin, Nakes Kota Tangerang Diingatkan Melakukan Ini

Achmad Irfan Fauzi | Minggu, 24 Januari 2021 | 15:45

Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang Liza Puspadewi saat menjalani pemeriksaan kesehatan sebagai syarat menerima vaksin Sinovac, Minggu (24/1/2021). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com—Dinas Kesehatan Kota Tangerang memulai vaksinasi Sinovac tahap pertama bagi para tenaga kesehatan (Nakes) di Kantor Dinas Kesehatan Kota Tangerang, Minggu (24/1/2021). 

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah mengatakan dari 22.280 vial vaksin yang diterima, 1.776 diantaranya diberikan kepada Nakes Pemerintah Kota Tangerang. 

"Hari ini, secara langsung akan kami lakukan vaksinasi terhadap Nakes di Dinas Kesehatan sebanyak 198 orang dan Puskesmas akan kita lakukan besok," ujarnya. 

Selanjutnya, vaksin Sinovac ini akan didistribusikan secara bertahap untuk seluruh Nakes Kota Tangerang.

Arief mengingatkan agar para calon penerima vaksin dapat mempersiapkan diri sebelum proses vaksinasi dimulai. 

Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang Liza Puspadewi saat menjalani pemeriksaan kesehatan sebagai syarat menerima vaksin Sinovac, Minggu (24/1/2021).

"Istirahat yang cukup, jangan sampai stres karena dapat mempengaruhi tensi darah. Kalau tensinya tinggi, pemberian vaksin bisa tertunda," katanya.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang Liza Puspadewi menambahkan, ia beserta jajaran telah menyiapkan skema pemberian vaksin pada hari ini. 

"Kita siapkan meja untuk melakukan registrasi bagi calon penerima vaksin, selanjutnya akan dilakukan skrining kesehatan lalu akan dilakukan penyuntikan," ucapnya. 

Setelah seluruh proses tersebut telah dilakukan Liza menyebutkan bahwa seluruh penerima vaksin akan mendapatkan kartu vaksin. 

"Kalau sudah divaksin, nanti akan dapat kartu sebagai bukti bahwa telah menjalani vaksinansi seperti yang saya dapatkan. Kartu ini berlaku di seluruh Indonesia," pungkasnya. (RAZ/RAC)

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

OPINI
Menelisik Board of Peace Gaza Palestina Ala Trump

Menelisik Board of Peace Gaza Palestina Ala Trump

Jumat, 30 Januari 2026 | 20:34

Upaya Amerika untuk menguasai timur tengah, dengan menjadikan Israel sebagai penjaga kepentingannya di Timur tengah, tidak berjalan mulus.

NASIONAL
BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

Jumat, 30 Januari 2026 | 09:15

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) membantah narasi yang beredar di media sosial terkait Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) yang disebut-sebut dapat menjadi “bom waktu” dan memicu cuaca tidak stabil jika dilakukan secara terus-menerus.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill