Connect With Us

Faldo Singgung Kemacetan di Perlintasan Stasiun Poris Tangerang, Janji Bakal Bangun Flyover

Yanto | Rabu, 21 Agustus 2024 | 15:59

Bacalon Wali Kota Tangerang Faldo Maldini saat meninjau kemacetan di perlintasan KA Stasiun Poris, Selasa 20 Agustus 2024, malam. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Kemacetan parah yang terjadi tiap hari di perlintasan kereta depan Stasiun Poris, Jalan Maulana Hasanudin, Kota Tangerang, mendapat tanggapan dari Bakal Calon (Bacalon) Wali Kota Tangerang Faldo Maldini.

Kemacetan parah yang kerap terjadi di perlintasan kereta Tangerang-Jakarta tersebut bisa mencapai satu kilometer. Pengendara harus mengantre hingga satu jam bahkan lebih untuk dapat melintas rel kereta api. 

"Kemacetan di sekitar Stasiun Poris bikin stres dan membuang banyak waktu di jalan," katanya, Selasa 20 Agustus 2024, malam.

Bacalon yang diusung Partai Gerindra, PSI, Nasdem dan PAN ini, berkomitmen segera membangun flyover untuk mengurai kemacetan.

"Dan akan dibuat fasilitas pendukung yang memudahkan masyarakat dan penumpang KA commuter line berpindah ke moda transportasi umum lain dengan lebih aman dan nyaman," tambahnya.

Kemacetan di sekitar stasiun poris juga mendapat tanggapan dari warga sekitar. Bayu warga Poris mengeluhkan selalu berhadapan dengan kemacetan.

"Setiap hari selalu macet parah. Praktis terjadi penumpukan kendaraan baik mobil dan sepeda motor di ruas jalan tersebut," kata Bayu. 

Bayu berharap, ada upaya konkret Pemerintah Kota Tangerang mengurai kemacetan yang terjadi di perlintasan kereta api stasiun Poris tersebut. 

"Ya kita minta Pemerintah Daerah tanggap atas kemacetan disekitar stasiun Poris," pungkasnya. 

Sementara itu, warga lainnya Nanang kurniawan mengatakan, biang macet di sekitar stasiun poris itu tukang ojek dan angkot yang mangkal, serta banyak parkir kendaraan pribadi di bahu jalan bahkan.

"Sebelum dan sesudah adanya pelebaran jalan, faktor hal tersebutlah yang menjadi penyebabnya," imbuhnya.

BANDARA
Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Dampak Cuaca Ekstrem di Bandara Soetta, 109 Penerbangan Delay, Akses Tol dan Perimeter Utara Kebanjiran

Senin, 12 Januari 2026 | 20:59

Cuaca buruk berupa hujan deras dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Tangerang sejak pagi hari ini memicu gangguan besar pada operasional Bandara Internasional Soekarno-Hatta (CGK), Senin 12 Januari 2026.

KOTA TANGERANG
Usung Konsep Aerotropolis, Alun-alun Benda Tangerang Bakal Dilengkapi Pesawat Terbang Asli

Usung Konsep Aerotropolis, Alun-alun Benda Tangerang Bakal Dilengkapi Pesawat Terbang Asli

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:34

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang merencanakan akan membangun Alun-alun Benda dengan mengusung konsep kawasan aerotropolis, yang menyajikan ikon utama berupa monumen dari pesawat terbang asli.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

SPORT
Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah Menang dari Borneo FC

Senin, 12 Januari 2026 | 11:38

Persita Tangerang berhasil mengalahkan Borneo FC dengan skor 2-0 pada pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026 dalam laga yang berlangsung di Indomilk Arena, Jumat, 9 Januari 2026, lalu.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill