Connect With Us

Wakil Ketua DPRD Kota Tangerang Andri Permana Beri Motivasi Calon Paskibraka 2025

Yanto | Sabtu, 30 November 2024 | 16:59

Wakil Ketua 1 DPRD Kota Tangerang Andri Permana di hadapan para calon anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kota Tangerang tahun 2025, Sabtu 30 November 2024. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Wakil Ketua 1 DPRD Kota Tangerang Andri Permana memberikan pesan motivasi bagi para Kader Merah Putih untuk menjadi calon anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kota Tangerang tahun 2025, Sabtu 30 November 2024. 

Menurutnya, terpilih menjadi Paskibraka adalah momen yang sangat berharga untuk belajar, bertumbuh, dan mengasah keterampilan yang akan berguna di masa depan.

"Kader Merah Putih yang terpilih juga harus mampu menunjukkan kualitas sebagai insan terpilih, beretika tinggi dan berbudi luhur serta memiliki wawasan kebangsaan yang tinggi," ujarnya.

Andri menyampaikan melalui pendidikan dan pelatihan (Diklat) bagi calon anggota Paskibraka ini, mereka akan dilatih untuk menjadi pribadi yang mandiri, bertanggung jawab, dan siap menghadapi berbagai tantangan.

"Saya ingin para peserta nanti bisa menjunjung tinggi bangsa kita melalui kalian semua," ujarnya.

Selain itu, ia berpesan terhadap siswa dan siswi yang hadir di acara tersebut untuk saling bergotong royong.

"Kalau bisa kalian nanti saling bergotong royong, sama yang lain, kita menjalankan tugas tanpa gotong royong tidak bisa berjalan sendiri," katanya.

Politisi PDIP ini juga mengatakan, siswa siswi mampu tampil akan melanjutkan tongkat estafet kepemimpinan bangsa.

“Tentunya harus diperjuangkan sejak dini, karena selain memerlukan pengorbanan, juga memerlukan niat, tekad, semangat dan kerja keras yang tinggi,” jelasnya.

OPINI
Perayaan Imlek di Masjid Istiqlal, Sinkretisme Agama yang Dilarang Islam

Perayaan Imlek di Masjid Istiqlal, Sinkretisme Agama yang Dilarang Islam

Senin, 26 Januari 2026 | 18:51

Suatu ketika kafir Quraish menawarkan kepada Rasulullah Muhammad saw agar Rasulillah Muhammad saw berkenan untuk menyembah sesembahan mereka sehingga merekapun berkenan menyembah Allah Swt, secara bergantian.

HIBURAN
Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Kamis, 29 Januari 2026 | 07:43

Sat Lantas Polres Metro Tangerang Kota menerapkan rekayasa lalu lintas selama beberapa hari ke depan seiring dengan penggunaan lokasi tersebut sebagai salah satu titik syuting film internasional terbaru yang dibintangi Lisa BLACKPINK

TOKOH
Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Selasa, 27 Januari 2026 | 15:05

Kabar duka datang dari pesulap Marcel Radhival atau yang lebih dikenal publik sebagai Pesulap Merah. Istri tercintanya, Tika Mega Lestari, dikabarkan meninggal dunia pada Selasa, 27 Januari 2026, dini hari.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill