Connect With Us

Ada 979 Unit Rusunawa Murah di Kota Tangerang, Per Bulan Rp90 Ribu

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 30 September 2025 | 19:08

Rusunawa di Kota Tangerang. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com- Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang menyediakan 979 unit rumah susun sewa sederhana (rusunawa) bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR).

Kepala Dinas Perumahan, Pemukiman dan Pertanahan (Disperkimtan) Kota Tangerang, Decky Priambodo menjelaskan, Pemkot Tangerang mengelola empat kompleks rusunawa yang beroperasi di beberapa titik. 

Rinciannya, Rusunawa Manis Jaya dengan 464 unit, Rusunawa Gebang Raya berkapasitas 396 unit, Rusunawa Betet sebanyak 50 unit, serta Rusunawa Cipta Griya Kedaung yang memiliki 69 unit.

“Tidak hanya terjangkau, kami memastikan rusunawa yang disediakan telah dilengkapi fasilitas yang layak dan memadami mulai dari ruang terbuka hijau, sarana ibadah, dan akses terhadap fasilitas publik yang mudah,” ujar Decky, Selasa, 30 September 2025.

Menurutnya, sebagian besar unit tersebut sudah dihuni dan dimanfaatkan oleh masyarakat. 

Program ini diharapkan menjadi jawaban atas kurangnya ketersediaan hunian layak di kota yang pertumbuhan penduduknya terus meningkat.

Rusunawa yang disediakan pemerintah kota ini dibanderol dengan harga sewa yang sangat murah. Berdasarkan Peraturan Daerah Nomor 10 Tahun 2023, tarif sewanya dimulai dari Rp90 ribu per bulan.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

TANGSEL
TPA Cipeucang Bikin Warga Kena ISPA dan Harga Rumah Turun, Pemkot Tangsel Didugat Rp21,6 miliar

TPA Cipeucang Bikin Warga Kena ISPA dan Harga Rumah Turun, Pemkot Tangsel Didugat Rp21,6 miliar

Jumat, 30 Januari 2026 | 19:30

Warga RW 14 Kelurahan Rawabuntu, Serpong, resmi melayangkan gugatan class action terhadap Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) dan PT Bumi Serpong Damai (BSD).

OPINI
Menelisik Board of Peace Gaza Palestina Ala Trump

Menelisik Board of Peace Gaza Palestina Ala Trump

Jumat, 30 Januari 2026 | 20:34

Upaya Amerika untuk menguasai timur tengah, dengan menjadikan Israel sebagai penjaga kepentingannya di Timur tengah, tidak berjalan mulus.

TEKNO
Sikapi Ketidakpastian Ekonomi, Bibit.id: ORI029 Jadi Pilihan Investasi Aman

Sikapi Ketidakpastian Ekonomi, Bibit.id: ORI029 Jadi Pilihan Investasi Aman

Jumat, 30 Januari 2026 | 20:27

Pemerintah Indonesia baru saja menerbitkan Surat Berharga Negara (SBN) Ritel pertama di tahun 2026, yakni SBN seri ORI029 yang sudah bisa dibeli di aplikasi investasi Bibit.id, pada 26 Januari - 19 Februari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill