Connect With Us

Jangan Donor Darah Sebelum Baca Tips Ini

Fahrul Dwi Putra | Minggu, 29 Januari 2023 | 18:32

Ilustrasi donor darah. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Aktivitas donor darah tidak bisa dilakukan secara sembarangan, agar darah tersebut dapat digunakan oleh yang membutuhkan.

Selain itu, masih banyak juga calon pendonor yang masih ragu dalam melakukan donor darah. Padahal, donor darah dapat dapat memberikan manfaat bagi si pendonor, seperti mengurangi penggumpalan darah.

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui akun Instagram resminya mengajak para calon pendonor agar tidak ragu lagi untuk melakukan donor darah, asal melakukan tahapan yang tepat.

"Yuk donor darah, karena setetes darah warga, sangat berarti untuk mereka yang membutuhkan," tulis Pemkot Tangerang seperti dikutip dari @tangerangkota, Sabtu 28 Januari 2023.

Berikut ialah tips bagi calon pendonor agar siap melakukan donor darah.

 

Sebelum Donor Darah

1. Pastikan melakukan donor darah pada layanan yang terpercaya seperti tertera logo Palang Merah Indonesia (PMI), atau organisasi yang menaungi donor darah, seperti Perhimpunan Donor Darah Indonesia (PDDI).

2. Pastikan kondisi tubuh dalam keadaan sehat.

3. Sebelum melakukan donor, sebaiknya mengonsumsi makanan yang kaya akan zat besi seperti bayam dan telur. Hal ini agar tubuh tidak lemas setelah mendonorkan darah.

 

Setelah Donor Darah

1. Jangan panik dan buru-buru bangun dari kursi donor setelah mendonorkan darahnya gegara mengalami pusing. Hal itu ialah kondisi yang wajar dan hanya berlangsung sesaat.

2. Hindari melakukan kegiatan berat. Sebab, jika dipaksakan dapat berujung pada pingsan, hal ini terjadi lantaran tubuh memerlukan waktu untuk beradaptasi akibat jumlah darah yang berkurang.

Demikian sejumlah tips agar siap melakukan donor darah untuk para calon pendonor dari Pemkot Tangerang.

TEKNO
Tidak Disangka, 10 Provinsi Ini Masih Gunakan Telepon Kabel, Banten Nomor 4

Tidak Disangka, 10 Provinsi Ini Masih Gunakan Telepon Kabel, Banten Nomor 4

Senin, 3 November 2025 | 19:39

Di tengah era serba digital dan dominasi ponsel pintar, penggunaan telepon kabel ternyata belum sepenuhnya punah di Indonesia.

NASIONAL
Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Kamis, 30 Oktober 2025 | 17:58

Pemerintah bersama Komisi VIII DPR RI akhirnya menyetujui besaran Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) tahun 1447 Hijriah/2026 Masehi sebesar Rp54.193.807 per jamaah.

BISNIS
Dorong Regenerasi Petani Kopi,  Roemah Koffie Salurkan 1.000 Beasiswa Sarjana

Dorong Regenerasi Petani Kopi, Roemah Koffie Salurkan 1.000 Beasiswa Sarjana

Senin, 3 November 2025 | 15:11

Roemah Koffie menyalurkan program beasiswa inovatif bagi 1.000 mahasiswa pertanian, dengan fokus pada regenerasi petani kopi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill