Connect With Us

Diperiksa KPK Jadi Saksi Dugaan Suap MA, Isye Fitri Ternyata Bukan Pegawai Bank Mandiri

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 14 Juni 2023 | 15:07

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Terkait perkara korupsi yang menjerat Sekretaris Mahkamah Agung (MA) Hasbi Hasan, KPK tutut memeriksa Isye Fitri Yuliastuti, lantaran diduga menerima aliran uang.

Namun berdasarkan informasi, Isye yang sebelumnya diberitakan sebagai pegawai Bank Mandiri ternyata bukan lah karyawati bank BUMN tersebut, melainkan adalah tenaga pemasar lepas perusahaan anak.

Saat dicecar media usai pemeriksaan, Isye juga membantah bahwa dirinya dekat dengan tersangka Hasbi Hasan. Termasuk soal menerima uang dan barang dari yang bersangkutan.

"Enggak benar, enggak ada (menerima uang)," ujarnya singkat, Senin 12 Juni 2023, lalu.

Sebelumnya, KPK menduga Isye Fitri Yuliastuti turut menerima aliran uang dari Sekretaris MA Hasbi Hasan.

KPK menduga Isye Fitri adalah orang dekat dari tersangka suap penanganan perkara di MA itu. Dugaan itu diketahui saat tim penyidik KPK memeriksa Isye pada Senin, 12 Juni 2023, kemarin.

Kabag Pemberitaan KPK Ali Fikri dalam keterangannya mengatakan update hasil pemeriksaan saksi Isye Fitri, diduga ia merupakan orang dekat tersangka HH (Hasbi Hasan).

"Dikonfirmasi soal dugaan adanya aliran uang yang diterima saksi dari tersangka HH," katanya.

Selanjutnya, hasil pemeriksaan Isye Fitri sudah dituangkan ke dalam berita acara pemeriksaan (BAP) yang hanya bisa dibuka dalam persidangan yang bersifat terbuka.

"Keterangan selengkapnya ada dalam BAP yang tidak bisa kami sampaikan saat ini," kata Ali.

SPORT
Erick Thohir Ogah Mundur dari Ketua PSSI Usai Gagal Bawa Timnas Lolos Piala 2026

Erick Thohir Ogah Mundur dari Ketua PSSI Usai Gagal Bawa Timnas Lolos Piala 2026

Kamis, 6 November 2025 | 12:56

Ketua Umum PSSI Erick Thohir menanggapi derasnya desakan publik agar dirinya mundur usai kegagalan Timnas Indonesia melaju ke Piala Dunia 2026. Dalam wawancara di kanal YouTube Bukan Kaleng Kaleng yang tayang pada Selasa, 4 November 2025,

KOTA TANGERANG
3 Wartawan Dapat Hadiah Umroh Media Gathering DPRD Kota Tangerang

3 Wartawan Dapat Hadiah Umroh Media Gathering DPRD Kota Tangerang

Selasa, 4 November 2025 | 19:25

Kejutan besar terjadi di acara Media Gathering DPRD Kota Tangerang yang digelar di Situ Cileunca, Bandung, Selasa 4 November 2025.

TOKOH
Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Senin, 8 September 2025 | 08:52

Kabar duka datang dari keluarga besar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten. Ketua Umum KONI Banten, Edi Ariadi, yang juga mantan Wali Kota Cilegon periode 2016-2021, meninggal dunia pada Senin, 8 September 2025, pagi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill