Connect With Us

Ribuan Miras Palsu Disita di Serpong

Bastian Putera Muda | Rabu, 23 Oktober 2013 | 18:03

Miras Palsu (Bastian / TangerangNews)



TANGSEL-Jajaran Polsek Serpong menggerebek rumah di Villa Melati Mas Blok M.4 nomor 26, kelurahan Jelupang, Serpong Utara, Kota Tangsel yang dijadikan tempat produksi minuman keras jenis vodka dan mansion palsu.

Dalam penggerebekan itu,  polisi mengamankan lima orang yakni, MSK ,22, B ,31, AR ,24, FO ,32, serta ND ,38. ND merupakan pemilik usaha sedangkan keempatnya berperan sebagai peracik minuman.

Selain kelima tersangka, polisipun mengamankan 50 kardus atau 1.600 botol miras merk vodka dan mansion siap edar.
 
Satu drum berisi alkohol, satu drum miras siap edar, dua derigen berisi alkohol, dua karung tutup botol, tiga botol karamel, satu alat pres, satu alat pompa alkohol serta uang hasil penjualan sebesar Rp.5,1 juta.



 Kapolsek serpong Kompol Muhammad Iqbal mengatakan,  hasil tangkapan itu merupakan laporan dari masyarakat. Bahwa di wilayah banyak peredaran miras.

"Dari hasil laporan tersebut, kami melakukan penyelidikan," ucapnya, Rabu (23/10).

Kemudian, pada Jumat, (18/10) tim Polsek Serpong melakukan penggerebekan dan langsung mengamankan empat karyawan peracik miras.
 
 Sang pemilik ND ternyata tidak ada dilokasi perkara. Pada keesokan harinya, aparatpun mencokok ND ditempat tinggalnya di Perumahan Modernland, Cikokol, Kota Tangerang.

"Hasil produksi miras dipasarkan di wilayah Pamulang dan Ciputat," katanya.

Atas perbuatannya, pelaku dikenakan pasal 62 tahun 1999 tentang perlindungan konsumen dengan ancaman hukuman lima tahun dan pasal 136 UU nomor 18 tahun 2012 tentang pangan dengan ancaman lima tahun penjara.

Menurut pengakuan ND, dirinya melakukan bisnis haram itu sejak dua bulan lalu. Dan dipasarkan ke sejumlah warung dan toko kelontongan.

"Satu dus yang berisi 48 botol dijual dengan harga Rp 300 ribuan" katanya.
AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

BANTEN
BMKG Peringatkan Potensi Hujan Lebat hingga Ekstrem di Banten 23 hingga 27 Januari 2026

BMKG Peringatkan Potensi Hujan Lebat hingga Ekstrem di Banten 23 hingga 27 Januari 2026

Jumat, 23 Januari 2026 | 05:13

Curah hujan di Provinsi Banten dalam sepekan terakhir terpantau meningkat tajam. Kondisi tersebut memicu serangkaian bencana hidrometeorologi, mulai dari banjir, angin kencang, hingga tanah longsor yang terjadi di sejumlah kota dan kabupaten.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill