Connect With Us

Depan Living World dan Gading Serpong Banjir

Dira Derby | Minggu, 12 Januari 2014 | 20:14

Depan Living World Alam Sutera Banjir 30 Cm (PMJ / TangerangNews)


TANGSEL-Banjir juga terjadi di depan pusat perbelanjaan (Mall) Living World Alam Sutera, Serpong, Kabupaten Tangerang. Banjir diduga terjadi karena sistem drainnasenya tak berjalan sempurna, akibatnya air tak tertampung.  Ketinggian air mencapai 30 centimeter.

Selain itu, banjir juga terjadi di Gading Serpong, tepatnya di depan Masjid Asmaul Husna, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang.  Banjir di sini ketinggiannya mencapai 70 centimeter.

Sebelumnya, diberitakan Wilayah Perumahan Ciledug Indah 1 dan 2 di Kelurahan Pedurenan, Ciledug, Kota Tangerang sudah siaga tiga sekira pukul 07.51 WIB, Minggu (12/1). Hal itu membuat warga di perumahan itu mulai was-was.

Seperti yang dialami warga  setempat bernama Tommy Okagani. Dia mengaku mulai was-was malam ini, karena  informasinya air di Kali Angka yang berada di sisi perumahan tersebut secara berkala naik cepat. “Informasinya terus naik, kami jelas khawatir,” ujar warga Perumahan Ciledug Indah 2 tersebut.

Dia perumahan Ciledug Indah 2 menurut dia belum ada air masuk. Namun, di Ciledug Indah 1, tepatnya  di Blok E C12 sudah mencapai 30-50 centimeter.

Sementara itu, Lurah Pedurenan, Ciledug, Kota Tangerang Mustiah membenarkan bahwa ketinggian air terus terjadi di wilayahnya itu. “Ketinggian air di Kali Angke  sudah 230 centimeter artinya sudah siaga tiga, saya sudah minta kepada petugas penanggulangan benc  banjir agar bersiap-siap  di Posko masing-masing,” tegasnya.
 
 
 
 
PROPERTI
Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Rabu, 30 April 2025 | 16:21

Paramount Petals mengundang masyarakat untuk hadir dalam event Property Expo 2025 yang berlangsung pada 29 April hingga 11 Mei 2025 di Center Atrium lantai LG Supermal Karawaci Tangerang.

KAB. TANGERANG
Balita di Tangerang Dibakar Pacar Ibunya Hanya karena Hubungan Tidak Direstui

Balita di Tangerang Dibakar Pacar Ibunya Hanya karena Hubungan Tidak Direstui

Kamis, 1 Mei 2025 | 22:08

Polisi mengungkap motif Heri Budiman, 38, membunuh dan membakar balita usia 5 tahun inisial MA di kontrakan wilayah Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang.

MANCANEGARA
Jepang Butuh Ratusan Ribu Tenaga Kerja, Warga Negara Indonesia Lebih Disukai 

Jepang Butuh Ratusan Ribu Tenaga Kerja, Warga Negara Indonesia Lebih Disukai 

Rabu, 23 April 2025 | 12:03

Di tengah sulitnya mencari pekerjaan di dalam negeri, Jepang justru membuka peluang kerja yang sangat besar bagi tenaga kerja asing, termasuk dari Indonesia.

TANGSEL
Dibangun Akhir Tahun, PSEL di TPA Cipeucang Bakal Ubah 1.000 Ton Sampah Jadi Listrik 15,7 Megawatt

Dibangun Akhir Tahun, PSEL di TPA Cipeucang Bakal Ubah 1.000 Ton Sampah Jadi Listrik 15,7 Megawatt

Kamis, 1 Mei 2025 | 22:28

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) bersiap menghadirkan fasilitas pengolahan sampah modern, yang mampu mengolah hingga 1.000 ton sampah per hari dan mengubahnya menjadi energi listrik.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill