Connect With Us

16 Kontraktor Tangsel Diblacklist

Bastian Putera Muda | Selasa, 1 Juli 2014 | 19:24

Ilustrasi Blacklist (Istimewa / TangerangNews)


TANGSEL-‪Pengerjaan bangunan disejumlah sekolah yang ada di Kota Tangsel menjadi semerawut. Akibatnya, Pemkot Tangsel melakukan tindakan tegas dengan melakukan pemblacklist-an terhadap 16 kontraktor tersebut.

Kepala Bidang Pembangunan Dinas Tata Kota Pembangunan dan Pemukiman Kota Tangsel, Mukodas mengatakan, perusahaan yang diblacklist tersebut dikarenakan pihak ketiga tersebut tak bisa menyelesaikan proyek pembangunan tersebut.

"16 perusahaan ini wanprestasi dalam perjanjian, mereka tak menyelesaikan proyek pembangunan," katanya, selasa (1/7).

‪Menurut  dia, kontraktor nakal tersebut tak akan bisa mengajukan dan mengerjakan proyek selama dua tahun kedepan.

‪Ke-16 kontraktor diantaranya proyek SD Negeri Sawah 5 yakni PT Ilham dengan nilai kontrak Rp 5,1 miliar. Kemudian CV Bintang Advisa yang mengerjakan SD Negeri Serua 2  senilai Rp 1,7 milar.

‪Lalu, CV Cahaya Sari yang mengerjakan SD Negeri  Cilenggang 2 senilai Rp 2,8 miliar. PT Sambada yang mengerjakan SD Negeri Serpong 2 dengan nilai kontrak Rp 3,9 miliar, PT Surtini yang mengerjakan SD Negeri  Rawa  Buntu 1 senilai Rp 5,8 miliar, dan CV Farhan Banten yang mengerjakan SD Negeri  Cabe Ilir 1 dan 2 senilai Rp 4,9 miliar.

‪"Mayoritas mereka mengerjakannya dibawah 50 persen. Seperti yang mengerjakan SDN Cabe Ilir, itu hanya 38 persen," katanya.
HIBURAN
Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Parto Patrio Bakal Dioperasi, Sakit Apa?

Kamis, 25 April 2024 | 12:21

Viral di media sosial sebuah video menunjukkan komedian Parto Patrio dilarikan ke rumah sakit menggunakan ambulans.

AYO! TANGERANG CERDAS
Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Buruan Daftar, Lulusan Institut Teknologi PLN Berkesempatan Langsung Kerja di Perusahaan

Jumat, 26 April 2024 | 10:48

Institut Teknologi PLN (ITPLN) menjadi salah satu perguruan tinggi incaran banyak mahasiswa untuk mengembangkan karirnya di masa depan.

KAB. TANGERANG
Usai Lebaran, 1.274 Pendatang Masuk ke Kabupaten Tangerang

Usai Lebaran, 1.274 Pendatang Masuk ke Kabupaten Tangerang

Jumat, 26 April 2024 | 22:48

Usai Lebaran 2024. sebanyak 1.274 jiwa penduduk baru tercatat datang ke wilayah Kabupaten Tangerang.

TANGSEL
Produksi Tembakau Gorila di Rumah, Pemuda di Larangan Tangerang Ditangkap

Produksi Tembakau Gorila di Rumah, Pemuda di Larangan Tangerang Ditangkap

Sabtu, 27 April 2024 | 15:35

Polsek Ciputat Timur menangkap dua pemuda yang memproduksi dan mengedarkan narkotika golongan 1 jenis tembakau sintetis atau gorila, Sabtu 27 April 2924.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill