Connect With Us

Pasca Gedung Roboh di Bintaro, Arus Lalu Lintas Dialihkan

Denny Bagus Irawan | Kamis, 2 Juni 2016 | 18:30

Gedung kosong roboh bagian depannya. (@TangerangNews 2016 / Raden Bagus Irawan)

 

TANGERANGNews.com- Polres Tangerang Selatan memberlakukan pengalihan arus lalu lintas menyusul robohnya gedung Panin di Bintaro Sektor 7, Tangerang Selatan, Kamis (2/6/2016) pukul 15.00 WIB. Hal itu diungkapkan oleh Kasat Reskrim Polres Kota Tangerang Selatan (Tangsel) AKP Samian kepada TangerangNews.com Kamis sore.

"Sementara kami mengamankan lokasi untuk pemeriksaan, kendaraan belum bisa melintas di depan gedung yang roboh. Kami alihkan arus lalu lintas lewat fly over," kata Samian.

Lokasi tempat gedung yang roboh ada di Jalan Jenderal Sudirman, persis di samping kompleks ruko Bintaro Trade Centre. Sepanjang jalan itu dari perempatan lampu merah Indomobil dari arah mal Bintaro XChange disterilkan oleh polisi.

Pengalihan dilakukan bagi pengendara yang melaju dari arah mal Bintaro XChange dan tol Bintaro menuju Jalan Boulevard Bintaro dengan menggunakan fly over di atas lampu merah Indomobil.

"Sedangkan, yang mau mengarah ke Sektor 5, diarahkan untuk putar balik di depan Hotel Santika. Kalau yang mengarah ke Sektor 9, diarahkan melalui jalan belakang Bintaro Trade Centre," tutur Samian.

Pengalihan arus lalu lintas dilakukan hingga waktu yang belum ditentukan. Polisi dan petugas lainnya masih berjaga di lokasi untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan.

 

PROPERTI
Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Selasa, 23 Desember 2025 | 10:50

Dalam rangka ikut meramaikan liburan akhir tahun, Paramount Gading Serpong menghadirkan berbagai ornamen tematik dan instalasi dekoratif khas Natal yang tersebar di kawasan hunian serta area komersial,

TEKNO
Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Jumat, 26 Desember 2025 | 17:59

vivo Indonesia resmi menghadirkan vivo V60 Series, sebuah generasi baru smartphone yang dirancang khusus sebagai "holiday kit" terbaik, untuk mengabadikan momen liburan dengan lebih jernih, kreatif, dan bermakna.

BANTEN
Pengamat Nilai Pemprov Banten Harus Aktif Turun Tangan Tangani Pengelolaan Sampah di Tangsel

Pengamat Nilai Pemprov Banten Harus Aktif Turun Tangan Tangani Pengelolaan Sampah di Tangsel

Selasa, 6 Januari 2026 | 14:56

Pengamat Kebijakan Publik dan Politik dari Kajian Politik Nasional (KPN) Adib Miftahul menilai Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten perlu mengambil peran lebih aktif sebagai perpanjangan tangan pemerintah pusat terkait kondisi pengelolaan sampah

KAB. TANGERANG
Buntut Pelayanan Dukcapil Viral "Diroasting" Komika Mega Salsabila, Bupati Tangerang Minta ASN Tidak Baper Dikritik

Buntut Pelayanan Dukcapil Viral "Diroasting" Komika Mega Salsabila, Bupati Tangerang Minta ASN Tidak Baper Dikritik

Selasa, 6 Januari 2026 | 22:49

Video terkait kritik pedas dari komika Mega Salsabilah terkait ribetnya urusan pembuatan dokumen di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Tangerang, nampaknya sampai ke telinga pimpinan daerah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill