Connect With Us

Pelantikan Airin-Benyamin Dimajukan 20 April

| Rabu, 13 April 2011 | 11:11

Airin Rachmi Diany. (tangerangnews / dira)

TANGSEL-Pelantikan wali kota dan wakil wali kota Tangsel terpilih 2011-2016 dimajukan dari agenda awal dari 2 Mei 2011 menjadi 20 April 2011.  Hal itu dikatakan oleh Pjs Wali Kota Tangsel Hidayat Djohari.
 
Dia mengatakan, pihaknya mengusulkan dimajukan karena SK-nya dari Menteri Dalam Negeri (Mendagri) tekait pengangkatan wali kota terpilih dan pemberhentian Pjs wali kota telah selesai ditandatangani.

“Kami usulkan agar 20 April 2011 saja, karena terlalu lama kalau 2 Mei 2011. Usulan itu sudah kami sampaikan kepada DPRD Tangsel, dan rencananya mereka akan menggelar rapat untuk menentukan tanggal pelantikan itu,” jelasnya.

Hidayat juga mengatakan, ranah untuk memajukan pelantikan saat ini berada di DPRD Tangsel. “Dan kami telah membuat undangan sebanyak 2.500 undangan. Bertempat kami usulkan di Universitas Terbuka, Pondok Cabe, Pamulang, Kota Tangsel,” terangnya.  

Hal itu dibenarkan juga oleh  Ketua Fraksi PKS yang juga anggota komisi D, Kota Tangsel HM Salbini. "Iya kita rencanakan akan majukan, karena ternyata sudah selesai semua administratifnya oleh Mendagri. Dan ini kita akan Bamus-kan ( akan di bahas di Badan Musyawarah), dalam hal ini seperti tempat dan undangan yang direncakan sekitar 2.500 undangan yang datang," ujar Salbini.

Dia juga membenarkan anggaran sudah dipersiapkan, sekitar Rp230 juta untuk pelantikan wali kota dan wakil wali kota Tangsel pertama kali di kota yang berasal dari pemekaran Kabupaten Tangerang. "Untuk tempat kami belum bisa pastikan, tetapi kalau tanggal saya pikir tidak ada masalah akan digelar 20 April 2011 ini, tapi ada juga yang ingin 21 April 2011 sebagai hari ibu sekaligus pelantikan ibu wali kota," ujarnya renyah.


Seperti diketahui DPRD Kota Tangsel telah mengagendakan pelantik Airin-Benyamin pada 2 Mei 2011 mendatang. DPRD Tangsel memang menjadwalkan itu karena kekhawatiran penandatanganan berkas molor di Mendagri. (DRA)

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

KAB. TANGERANG
Pemkab Tangerang Rumuskan Strategi Jangka Pendek dan Panjang Atasi Banjir Kronjo

Pemkab Tangerang Rumuskan Strategi Jangka Pendek dan Panjang Atasi Banjir Kronjo

Senin, 26 Januari 2026 | 18:30

Bupati Tangerang Moch. Maesyal Rasyid, bergerak cepat meninjau langsung lokasi banjir di Desa Cirumpak, Kecamatan Kronjo, Senin 26 Januari 2026.

NASIONAL
Upacara Bendera Wajib Sertakan Ikrar Pelajar dan Nyanyi Lagu Rukun Sama Teman

Upacara Bendera Wajib Sertakan Ikrar Pelajar dan Nyanyi Lagu Rukun Sama Teman

Senin, 26 Januari 2026 | 14:15

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) menerbitkan Surat Edaran Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Nomor 4 Tahun 2026 tentang Pelaksanaan Upacara Bendera di Sekolah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill