Connect With Us

Bentuk Raperda BPR Syariah, DPRD Kota Datangi Tangsel

| Senin, 9 Mei 2011 | 18:58

TANGERANG-Untuk mengkaji lebih dalam wacana DPRD Kota Tangerang membentuk sebuah rancangan peraturan daerah (Raperda) tentang Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Syariah, tim Komisi III DPRD mendatangi Wakalumi BPR Syariah yang berada di Ciputat, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Senin (9/5).

Hal itu diungkapkan Wakil Ketua Komisi III DPRD Kota Tangerang Fauzan Manafi Albar. “Dari kunjungan kerja (Kunker) kita ke Tangsel diperoleh kesimpulan bahwa untuk membentuk BPR Syariah dibutuhkan keseriusan. Tidak asal sembarangan dalam merekrut orang tetapi harus yang mengerti banyak tentang Bank Syariah. Termasuk dalam hal jumlah modal yang disetor,” ungkapnya.

Selain itu, terang Fauzi, jenis nasabah yang datang ke BPR Syariah nanti akan seperti apa. “Jadi kita harus tahu ragam nasabah yang datang ke BPR Syariah. Yang jelas syarat syarat untuk berdirinya sebuah BPR Syariah harus dipelajari dengan benar dan paham,” tandas Fauzi.
 
Dikatakannya, dalam kunker tersebut baru bersifat mencermati bagaimana beroperasinya BPR Syariah.  Namun demikian, pihaknya berharap BPR Syariah bisa mengakomodir masyarakat luas yang ada di Kota Tangerang dengan orientasi mikro kecil dan menengah. 
 
Sementara  Badan Musyawarah (Banmus) DPRD Kota Tangerang mengaku saat ini tengah mempersiapkan Raperda inisiatif tentang BPR Syariah. Raperda ini nantinya akan diajukan ke pimpinan DPRD saat sidang paripurna. “Benar saat ini kami tengah menyusun naskah akademis tentang raperda inisiatif BPR Syariah dan diharapkan raperda ini bisa menjadi peraturan daerah (perda) setelah dilakukan pengkajian,” ujar anggota Banleg DPRD Kota Tangerang Aulia Epria Kembara.
 
Menurutn  Aulia, dalam raperda ini pihaknya mengacu pada Rancangan Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD), dimana menjadikan masyarakat Kota Tangerang yang berakhlaqul karimah dan disinilah keinginan terbentuknya BPR Syariah. "BPR Syariah ini akan dikelola secara profesional demi meningkatkan pelayanan masyarakat," tandas Aulia yang menjabat sebagai sekretaris komisi IV DPRD Kota Tangerang.
 
Aulia menambahkan, apabila tahun ini raperda tersebut telah disahkan, maka kemungkinan BPR Syariah akan terlaksanakan tahun 2012 mendatang. "Perlu ada proses didalamnya, seperti sumber daya manusia yang dibutuhkan untuk mengelola BPR Syariah tersebut," pungkasnya. (RAZ)

TEKNO
Bisa dari Rumah, Begini Cara Cairkan Dana BPJS Ketenagakerjaan Pakai Aplikasi

Bisa dari Rumah, Begini Cara Cairkan Dana BPJS Ketenagakerjaan Pakai Aplikasi

Senin, 12 Mei 2025 | 15:54

Masyarakat kini tak perlu lagi mengantre di kantor cabang untuk mencairkan dana Jaminan Hari Tua (JHT) dari BPJS Ketenagakerjaan. Pemerintah melalui aplikasi Jamsostek Mobile (JMO)

TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

KOTA TANGERANG
Pemkot Tangerang Siapkan 3 Lokasi Lahan untuk Bangun Dapur MBG

Pemkot Tangerang Siapkan 3 Lokasi Lahan untuk Bangun Dapur MBG

Senin, 12 Mei 2025 | 22:16

Pemerintah Kota Tangerang akan menyediakan tiga lokasi lahan strategis untuk pembangunan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) sebagai dapur umum produksi Makan Bergizi Gratis (MBG).

NASIONAL
HRD Bocorkan Alasan Proses Rekrutmen Karyawan Pakai Kualifikasi Tak Masuk Akal, Ini Penyebabnya 

HRD Bocorkan Alasan Proses Rekrutmen Karyawan Pakai Kualifikasi Tak Masuk Akal, Ini Penyebabnya 

Senin, 12 Mei 2025 | 16:47

Proses rekrutmen karyawan di perusahaan kerap terhambat karena ekspektasi calon atasan atau user yang dinilai tidak sesuai dengan kenyataan di lapangan

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill