Connect With Us

Beri Paket Bantuan Kedaluwarsa ke Korban Banjir, Dinsos Tangsel: Belum Digunakan

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 9 Januari 2024 | 17:11

Wakil Wali Kota Tangsel Pilar Saga Ichsan saat memberikan bantuan ke beberapa titik yang terdampak banjir di wilayah Tangsel, pada Sabtu 6 Januari 2024, lalu. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Sejumlah warga terdampak banjir di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) sempat menerima paket bantuan yang sudah kedaluarsa dari Dinas Sosial setempat, pada Sabtu 6 Januari 2024, lalu.

Hal itu dibenarkan Herdiansyah, Ketua RT di Perumahan Rooswod Garden, Kelurahan Serua, Kecamatan Ciputat. Menurutnya produk di dalam paket bantuan tersebut ternyata masa berlakunya berakhir pada Agustus dan September 2023.

"Karena ada pasta gigi udah penyok-penyok," ungkapnya, Selasa 9 Januari 2024.

Namun, Herdiansyah mengaku warga yang menerima paket tersebut belum sempat menggunakannya. Sebab, mereka sudah curiga dengan kemasan produk yang sudah tak layak.

"Saat memeriksa tanggal produk, ternyata sudah kedaluwarsa," terangnya

Menurutnya, ada empat paket tas bantuan yang ditemukan dalam kondisi kedaluwarsa. Warga penerima ada yang langsung membuangnya ke bak sampah dan ada juga yang dikembalikan ke Dinsos.

Kepala Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial pada Dinsos Kota Tangsel Yasir Arafat mengakui ada paket bantuan didistribusikan kepada warga korban banjir yang masa berlakunya sudah lewat.

Hal itu terjadi pada Sabtu, 6 Januari 2024 sore. Pihaknya langusng menggantinya pada waktu magrib.

“Sudah diganti. Belum sempat dipakai warga, tapi sudah ditukar dengan yang lebih baik,”katanya.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

TANGSEL
Jawab Tuntutan Mahasiswa, Wali Kota Tangsel Beberkan Target 100 Hari Tangani Sampah

Jawab Tuntutan Mahasiswa, Wali Kota Tangsel Beberkan Target 100 Hari Tangani Sampah

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:06

Pasca didemo oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Jakarta (BEM UMJ) terkait penangan sampah, Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, langsung angkat bicara.

BANTEN
Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:15

Gubernur Banten Andra Soni menginstruksikan seluruh Kepala Organsiasi Perangkat Daerah (OPD) untuk mempercepat pelaksanaan program prioritas yang selaras dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan kebijakan nasional.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill