Connect With Us

Wali Kota Tangsel Salurkan Bantuan Sarana Kesenian dan Keagamaan

Yanto | Jumat, 12 Juli 2024 | 16:12

Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie menyerahkan bantuan sarana serta prasarana untuk kesenian dan keagamaan kepada warga Kecamatan Serpong Utara, Kamis 11 Juli 2024. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie menyerahkan bantuan sarana serta prasarana untuk kesenian dan keagamaan kepada warga Kecamatan Serpong Utara.

"Program bantuan ini sudah kita anggarkan di 2024, hari ini mulai penyerahannya," ujarnya di Aula Kecamatan Serpong Utara, Kamis 11 Juli 2024

Menurutnya, sarana dan prasarana ini merupakan aspirasi dari masyarakat yang membutuhkan alat-alat kesenian dan keagamaan disampaikan yang disampaikan ke pihak kecamatan dan rapat Musrenbang beberapa waktu lalu.

"Mereka perlu banyak alat mulai dari hadroh, speaker, sampai alat pemotong pohon, total kurang lebih 37 jenis alat peralatan," ujar Benyamin.

Ia dirinya berharap dengan sarana yang sudah diberikan masyarakat semakin giat latihan hadroh dan digunakan untuk hal yang bermanfaat. 

"Bagi saya ini tanda silaturahmi, tanda pemerintah ingin memberikan perhatiannya kepada masyarakat dalam bentuk sesuai dengan keinginan mereka," tandasnya.

Sementara Camat Serpong Utara Dahlan mengatakan bantuan tersebut berasal dari anggaran Pemkot Tangsel dan juga kecamatan. Namun ia mengaku tidak tidak mengetahui secara pasti nilainya.

"Permintaan warga kami tampung, lalu kami mengajukan anggaran tersebut akhirnya disetujui Pemkot Tangsel," imbuhnya.

BISNIS
Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Kamis, 22 Januari 2026 | 15:01

PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance) resmi mengumumkan perpindahan Kantor Cabang (KC) Tangerang 4 Tigaraksa ke lokasi baru yang lebih strategis, demi memberikan pelayanan yang lebih prima dan nyaman bagi nasabah.

OPINI
Kandang Setan di Kota Akhlak

Kandang Setan di Kota Akhlak

Rabu, 21 Januari 2026 | 17:52

Tangerang dengan stempel "Akhlakul Karimah"-nya itu ibarat seorang pria yang pakai setelan jas rapi dan wangi parfum surga, tapi diam-diam menyembunyikan luka borok bernanah di balik celananya.

NASIONAL
Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kamis, 22 Januari 2026 | 09:48

Hingga memasuki awal tahun 2026, hujan masih turun dengan intensitas cukup tinggi di banyak wilayah Indonesia. Kondisi cuaca basah yang berkepanjangan ini berdampak pada aktivitas harian masyarakat dan memicu kekhawatiran terhadap risiko banjir

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill