Connect With Us

Wali Kota Tangsel Salurkan Bantuan Sarana Kesenian dan Keagamaan

Yanto | Jumat, 12 Juli 2024 | 16:12

Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie menyerahkan bantuan sarana serta prasarana untuk kesenian dan keagamaan kepada warga Kecamatan Serpong Utara, Kamis 11 Juli 2024. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie menyerahkan bantuan sarana serta prasarana untuk kesenian dan keagamaan kepada warga Kecamatan Serpong Utara.

"Program bantuan ini sudah kita anggarkan di 2024, hari ini mulai penyerahannya," ujarnya di Aula Kecamatan Serpong Utara, Kamis 11 Juli 2024

Menurutnya, sarana dan prasarana ini merupakan aspirasi dari masyarakat yang membutuhkan alat-alat kesenian dan keagamaan disampaikan yang disampaikan ke pihak kecamatan dan rapat Musrenbang beberapa waktu lalu.

"Mereka perlu banyak alat mulai dari hadroh, speaker, sampai alat pemotong pohon, total kurang lebih 37 jenis alat peralatan," ujar Benyamin.

Ia dirinya berharap dengan sarana yang sudah diberikan masyarakat semakin giat latihan hadroh dan digunakan untuk hal yang bermanfaat. 

"Bagi saya ini tanda silaturahmi, tanda pemerintah ingin memberikan perhatiannya kepada masyarakat dalam bentuk sesuai dengan keinginan mereka," tandasnya.

Sementara Camat Serpong Utara Dahlan mengatakan bantuan tersebut berasal dari anggaran Pemkot Tangsel dan juga kecamatan. Namun ia mengaku tidak tidak mengetahui secara pasti nilainya.

"Permintaan warga kami tampung, lalu kami mengajukan anggaran tersebut akhirnya disetujui Pemkot Tangsel," imbuhnya.

TOKOH
Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Senin, 8 September 2025 | 08:52

Kabar duka datang dari keluarga besar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten. Ketua Umum KONI Banten, Edi Ariadi, yang juga mantan Wali Kota Cilegon periode 2016-2021, meninggal dunia pada Senin, 8 September 2025, pagi.

BANTEN
Andra Soni Lantik 23 Pejabat, Jamaluddin Jadi Kepala Dindikbud Banten

Andra Soni Lantik 23 Pejabat, Jamaluddin Jadi Kepala Dindikbud Banten

Senin, 3 November 2025 | 15:51

Sebanyak, 23 pejabat eselon II di lingkungan Pemerintah Provinsi secara resmi dilantik oleh Gubernur Banten, Andra Soni, Gedung Negara Provinsi Banten, Senin 3 November 2025.

KOTA TANGERANG
Hadapi Cuaca Ekstrem hingga Akhir Tahun, Pemkot Tangerang Fokus Sampah, Drainase, hingga Pohon Tumbang

Hadapi Cuaca Ekstrem hingga Akhir Tahun, Pemkot Tangerang Fokus Sampah, Drainase, hingga Pohon Tumbang

Senin, 3 November 2025 | 21:18

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang menggelar Rapat Kewilayahan menyerap aspirasi sekaligus menggeber strategi mitigasi komprehensif menghadapi puncak musim penghujan dan cuaca ekstrem yang diperkirakan terjadi hingga akhir tahun.

NASIONAL
Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Kamis, 30 Oktober 2025 | 17:58

Pemerintah bersama Komisi VIII DPR RI akhirnya menyetujui besaran Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) tahun 1447 Hijriah/2026 Masehi sebesar Rp54.193.807 per jamaah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill