Connect With Us

Lansia Tenggelam di Situ Gintung Tangsel Ditemukan Tewas

Yanto | Rabu, 13 November 2024 | 23:40

Lansia tenggelam akibat terpeleset saat mandi di Situ Gintung, Kota Tangsel, ditemukan tewas, Rabu 13 November 2024, malam. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Tim SAR gabungan akhirnya menemukan pria lanjut usia (lansia), M, 60 yang tenggelam di Situ Gintung, Kelurahan Cirendeu, Kecamatan Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Rabu 13 November 2024.

Tim SAR gabungan menemukan korban kurang dari 24 Jam,  setelah melakukan penyelaman pada kedalaman 3 meter.

Komandan Tim Basarnas Jakarta Faber menyampaikan korban sudah ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.

"Pukul 14.35 WIB, tadi Tim SAR gabungan telah mulai melaksanakan pencarian dengan penyelaman dan penyisiran danau. Lalu ditemukan pukul 19.45 WIB," ujarnya.

Jenazah korban saat ini telah diserahkan kepada pihak keluarga yang berduka untuk dilakukan pemakaman.

Faber mengimbau kepada masyarakat untuk selalu berhati-hati saat melakukan aktivitas di pinggir Situ Gintung, terutama saat cuaca hujan. 

"Pesan saya buat warga sekitar maupun pendatang untuk selalu berhati-hati karena air di lokasi kedalamannya hingga 7 meter," tutupnya.

Sebelumnya, korban sempat mandi di Situ Gintung. Namun diduga korban terpeleset hingga akhirnya tenggelam.

KAB. TANGERANG
Tagih Uang Jual Rumah, Anak Angkat Habisi Ibu dengan Balok dan Hebel di Sepatan Tangerang

Tagih Uang Jual Rumah, Anak Angkat Habisi Ibu dengan Balok dan Hebel di Sepatan Tangerang

Minggu, 18 Januari 2026 | 23:42

Tragedi memilukan mengguncang warga Gang Mushala, Kampung Kelor, Sepatan Timur, Kabupaten Tangerang.

SPORT
PR John Herdman Perbaiki Disiplin Timnas yang Longgar di Era Patrick Kluivert

PR John Herdman Perbaiki Disiplin Timnas yang Longgar di Era Patrick Kluivert

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:24

Ketua Badan Tim Nasional Sumardji menyinggung lemahnya kedisiplinan pemain Timnas Indonesia pada era kepelatihan Patrick Kluivert.

OPINI
Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Nasib Palestina, Derita Tak Kunjung Berakhir

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:37

‎Kematian di Gaza tak hanya datang dari peluru dan bom. Seorang pria dan seorang anak meregang nyawa akibat runtuhnya bangunan karena cuaca ekstrem. Hingga kini, total 19 korban tewas akibat tertimbun puing telah dibawa ke rumah sakit.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill